Lakers Siapkan Posisi Anyar untuk LeBron James
BolaSkor.com - Tim pelatih Los Angeles Lakers dikabarkan berniat mencoba LeBron James pada posisi baru. Lakers ingin memasang James di posisi center.
James secara mengejutkan mencoba tantangan baru di wilayah barat NBA dengan pindah ke Lakers. Maklum, sepanjang kariernya, James selalu bermain di wilayah timur NBA.
Sebelumnya, James memperkuat Cleveland Cavaliers selama dua periode. Selain itu, pebasket berusia 33 tahun tersebut juga sempat membela Miami Heats.
Meski begitu, rupanya tantangan James tidak berakhir di sana. Lakers menyiapkan peran baru di posisi center untuk James tampil pada NBA 2018-2019.
Hal itu disebabkan Lakers memiliki stok tipis di posisi tersebut. Sementara itu, tim berseragam emas dan ungu itu punya pemain berlimpah di posisi lain.
Saat ini, center yang dimiliki Lakers hanya JaVale McGee yang datang dengan status bebas transfer. Selain itu, terdapat dua pemain muda, Ivica Zubac dan rookie Moritz Wagner.
Apabila rencana itu terlaksana, starter Lakers akan menjadi seperti ini. Lonzo Ball, Josh Hart, Brandon Ingram, dan James sebagai center.
Akan tetapi, rencana tersebut bagaikan bunuh diri karena Lakers kekurangan pemain bertahan. Apalagi, James tidak terbiasa tampil di posisi tersebut.
LeBron James lebih sering bermain sebagai forward. Pada musim lalu, bersama Cleveland Cavaliers, James bermain dalam 97,7 persen sebagai power forward atau small forward.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini