Lahm: Jerman Lebih Berpengalaman
Lahm: Jerman Lebih Berpengalaman
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Rio de Janeiro - Kapten Timnas Jerman, Philipp Lahm, yakin pengalaman yang lebih besar dimiliki timnya kala menghadapi Argentina di final Piala Dunia 2014. Menurut Lahm, kelebihan dalam hal pengalaman akan menjadi salah satu keuntungan bagi Der Panzer.
Jerman tampil sensasional kala menghajar Brasil dengan skor 7-1 di semifinal yang digelar di Belo Horizonte pada Selasa lalu. Sementara itu, Argentina lolos ke final usai menyingkirkan Belanda di semifinal melalui drama adu penalti.
Kini, anak-anak asuhan Joachim Loew dianggap lebih favorit untuk memenangkan Piala Dunia edisi ke-20 ini. Lahm berharap, rekan-rekan setimnya fokus untuk bisa mengklaim gelar Piala Dunia keempat Jerman sepanjang sejarah.
"Banyak pemain kami memiliki pengalaman bermain di laga final besar bersama klub besar. Itu jelas, merupakan keuntungan bagi kami," jelas Lahm, seperti dilansir Sportal, Jumat (11/7).
"Saya tak sabar untuk bermain di pertandingan final. Yang kami inginkan, hanya untuk menjadi juara dunia," lanjut pemain Bayern Muenchen ini.
Lahm menambahkan, para pemain Jerman saat ini terus mempersiapkan diri dalam menatap laga final kontra Lionel Messi Cs. Pemain berusia 30 tahun ini menegaskan bahwa dia dan rekan-rekan setimnya tak ingin menyia-nyiakan kesempatan ketika bermain di final.
"Anda tidak pernah tahu seberapa jauh Anda akan melangkah, tetapi Jerman sudah dipersiapkan dengan baik, bekerja sebagai tim dan sekarang kami selangkah lagi," ungkapnya.
Posts
11.190
Berita Terkait
Piala Dunia
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
FIFA dan produsen komputer Lenovo memperkenalkan serangkaian inovasi teknologi berbasis kecerdasan buatan (Artificial Technology/AI).
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Italia
Fokus Piala Dunia 2026, Gianluigi Donnarumma Tunda Pernikahan
Kiper Italia Gianluigi Donnarumma tengah dalam fokus tinggi untuk bisa membawa Azzurri tampil di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Kamis, 01 Januari 2026
Piala Dunia
Piala Dunia 2026 Tayang Gratis di TVRI, Siaran Menjangkau Wilayah 3T
TVRI akan menayangkan seluruh pertandingan Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko, pada 11 Juni hingga 19 Juli tahun depan.
Rizqi Ariandi - Senin, 29 Desember 2025
Piala Dunia
FIFA Naikkan Hadiah Uang Piala Dunia 2026, Juara Akan Raup Rp834 Miliar
FIFA mengumumkan bahwa total hadiah Piala Dunia 2026 akan meningkat drastis dibanding edisi sebelumnya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 18 Desember 2025
Liga Dunia
Pesan kepada Pesepak Bola Muda: Ikuti Teladan Cristiano Ronaldo, Bukan Lionel Messi
Legenda Juventus, Claudio Marchisio, menilai pesepak bola muda seharusnya mengikuti teladan dari Cristiano Ronaldo, bukan Lionel Messi.
Arief Hadi - Jumat, 12 Desember 2025
Berita
Trofi Piala Dunia Sambangi Jakarta Januari 2026, GGN Gelar Festival Sepak Bola Rakyat
Festival Sepak Bola Rakyat digelar di 4 kota, yaitu Labuan Bajo, Jakarta, Palu, dan Makassar.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 10 Desember 2025
Piala Dunia
Tidak Ada Jaminan Lionel Messi Akan Tampil di Piala Dunia 2026
Lionel Messi belum memberikan konfirmasi apakah dirinya akan tampil memperkuat Argentina pada Piala Dunia 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Desember 2025
Piala Dunia
FIFA Umumkan Jadwal Piala Dunia 2026, Banyak Laga Tengah Malam dan Jam Kantor
Jadwal pertandingan Piala Dunia 2026 yang digelar di AS, Kanada, dan Meksiko sudah resmi dirilis FIFA, Minggu (7/12).
Yusuf Abdillah - Minggu, 07 Desember 2025
Liga Lain
Bawa Inter Miami Juara MLS Cup, Lionel Messi Raih Gelar Ke-48 dan Ukir Rekor
Lionel Messi kembali membuat sejarah setelah membawa Inter Miami juara MLS Cup. La Pulga kini mengoleksi 48 trofi dan resmi menjadi pemain dengan gelar terbanyak di dunia!
Johan Kristiandi - Minggu, 07 Desember 2025
Piala Dunia
Reaksi Hasil Drawing Piala Dunia 2026, Maroko Senang Lawan Brasil, Norwegia Pede Kalahkan Prancis
Sebanyak 12 grup telah terisi dan menjanjikan laga-laga menarik seperti Brasil vs Maroko, Belanda vs Jepang, serta ulangan pertemuan antara Prancis dan Senegal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 06 Desember 2025