Kualifikasi Piala Dunia 2026

China Vs Timnas Indonesia Digelar Jauh dari Beijing, Erick Thohir: Kita Kerjain Lagi di Sini!

Kota Qingdao berjarak 633km dari Beijing dan suhu udara di sana dingin.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 01 Agustus 2024
China Vs Timnas Indonesia Digelar Jauh dari Beijing, Erick Thohir: Kita Kerjain Lagi di Sini!
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Keputusan China yang memilih Qingdao Youth Football Stadium sebagai lokasi pertandingan melawan Timnas Indonesia pada matchday 4 Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, 15 Oktober 2024, direspons dengan sebuah kelakar oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Erick mengatakan PSSI akan 'mengerjai' balik China saat bertandang ke Indonesia pada 5 Juni 2025. Diketahui, pada Oktober nanti, suhu rata-rata di Qingdao mencapai 13 sampai 20 derajat celcius.

Selain itu, jarak dari Ibu Kota China, Beijing, ke Qingdao juga cukup jauh, yakni 633 km. Perjalanan darat dari Beijing ke Qingdao diprakirakan memakan waktu enam jam, sedangkan lewat udara memakan waktu kira-kira 1 jam 25 menit.

Dengan situasi seperti itu, China dianggap ingin mempersulit Timnas Indonesia. Erick Thohir pun menyatakan tidak akan tinggal diam dan akan membalasnya saat China bertandang ke Indonesia pada 5 Juni 2025.

"Round 3? Ya kita hadapi. Kita hadapi pemain jangan cedera dan saya rasa pertandingan (pertama) berat lawan (Arab) Saudi Itu kita ke sana, lalu kita tuan rumah dengan Australia di sini (Surabaya). Ya kalau kita bisa mencuri poin di dua game ini, luar biasa," kata Erick Thohir.

Baca Juga:

Jens Raven Beri Respons soal Peluang Main di Timnas Indonesia Senior

Erick Thohir Bicara Kans Indra Sjafri Jadi Pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Digoda Gabung Australia U-17, Mathew Baker Pilih Perkuat Timnas Indonesia U-17

"Dan habis itu kita berat lagi, harus terbang ke Bahrain, itu hampir 17 jam. Lalu ke China, tiba-tiba (pertandingan melawan) kita ditaruh di kota yang 6,5 jam dari Beijing. Itu Qingdao, yang di bulan Oktober katanya dingin."

"Jadi semua semua negara ingin mempersulit tim tamunya. Jadi kita juga jadi tuan rumah harus baik-baik, tapi jangan baik-baik saja. Kalau kita dikerjai di luar negeri, ya kita kerjain lagi di sini," tutur Erick Thohir.

Adapun Federasi Sepak Bola China (CFA) sudah memberikan penjelasan kenapa memilih menjamu Timnas Indonesia di Qingdao Youth Football Stadium.

Alasan CFA adalah pertimbangan iklim, karena sebelum menjamu Timnas Indonesia, China akan terlebih dulu bertandang ke Adelaide menghadapi Australia pada 10 Oktober.

"Mengingat kondisi iklim, suhu di Adelaide pada bulan Oktober tergolong sedang, dan timnas merekomendasikan memilih kota dengan kondisi iklim yang relatif sama," tulis CFA dikutip Sina Sport, Rabu (31/7).

Timnas Indonesia Timnas China Pssi Erick thohir Kualifikasi Piala Dunia 2026 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.373

Berita Terkait

Internasional
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Timnas Argentina tidak tampil di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan akan menghadapi Angola sebagai laga uji coba. Intip jadwal dan daftar pemain yang dipanggil Lionel Scaloni.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Italia
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
AC Milan krisis lini depan dan bersiap mendatangkan Niclas Füllkrug dari Borussia Dortmund. Transfer kejutan ini bisa terjadi pada bursa Januari!
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Inggris
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Benjamin Sesko dipastikan absen lama akibat cedera lutut. Ruben Amorim dikabarkan siap meniru strategi Mikel Arteta dengan bermain tanpa striker. Akankah Matheus Cunha jadi false nine dan Joshua Zirkzee mendapat kesempatan emas?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Italia
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
AC Milan dikabarkan siap memperpanjang kontrak Luka Modric hingga 2027. Meski berusia 40 tahun, Modric masih jadi pemain kunci di lini tengah Rossoneri.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Italia
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Sandro Tonali merilis starting XI terbaik versi dirinya. Ada Donnarumma, Leao, hingga dua pemain Inter. Satu nama yang muncul jadi sorotan besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Italia
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah isu Antonio Conte akan mundur. Ia menegaskan Conte tetap melatih dan hubungan keduanya baik.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke babak 32 besar.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Bagikan