Kurniawan Telah Bahagia jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Para wartawan coba memancing Kurniawan Dwi Yulianto. Mereka menanyakan soal peluang Kurniawan untuk melatih Timnas Indonesia. Kurniawan pun buka suara. Sudah jadi asisten pelatih saja merupakan kebanggaan hebat untuk dirinya.
Kurniawan dipilih sebagai asisten pelatih untuk menemani pelatih kepala, Bima Sakti Tukiman dan Danurwindo pada uji tanding Timnas Indonesia melawan Mauritius, Selasa (11/9) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Hanya saja, Kurniawan dominan memberikan instruksi di pinggir lapangan. Pasalnya, Bima tak dapat menemani lantaran tengah terhukum dua partai buntut kartu merah di Asian Games 2018 lalu. Danurwindo pun lebih anteng duduk di bench pemain.
Di sesi konferensi pers pun, Kurniawan yang mengambil alih peran pelatih. Sesi temu pewarta pra dan pasca laga dijalani Kurniawan dengan baik.
"Membantu coach Bima (Sakti) sudah suatu penghargaan luar biasa. Tak terkira bahagianya. Timnas (Indonesia) segala-galanya untuk saya," ujar Kurniawan pada konferensi pers setelah pertandingan.
Sebagai pelatih muda, masih berusia 42 tahun, Kurniawan punya cara untuk tidak canggung berkomunikasi dengan anak buahnya. Kuncinya adalah menganggap Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan sebagai teman.
"Saya coba berkomunikasi sebagai teman. Tidak canggung. Tapi ada porsinya," imbuh Kurniawan.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
Update Ranking FIFA Terbaru: Absen di FIFA Matchday November, Timnas Indonesia Tertahan di Rank 122
PSSI Berharap Pelatih Timnas Indonesia Diumumkan Pekan Depan
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?