Kualifikasi MotoGP Sepang: Marquez Terdepan, Rossi Tempati Posisi Ketiga
BolaSkor.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tetap tancap gas meski telah mengamankan gelar juara dunia MotoGP 2018. The Baby Alien bakal memulai balapan MotoGP Malaysia yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Minggu (4/11) dari posisi terdepan.
Rider asal Spanyol itu mencatatkan waktu terbaik 2 menit 12,161 detik pada sesi kualifikasi. Ini menjadi pole position ke-80 Marquez di sepanjang kariernya.
Posisi kedua ditempati pembalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco. Sementara Valentino Rossi kembali tajam dengan menempati peringkat ketiga.
Sesi kualifikasi MotoGP Malaysia sempat mengalami penundaan karena hujan deras yang mengguyur Sepang. Beberapa pembalap, termasuk Marquez juga sempat tergelincir.
The Baby Alien terjatuh di tikungan keempat Sirkuit Sepang. Akan tetapi, hal itu tak membuat The Baby Alien kehilangan wkatu dan tetap berhasil menjadi yang tercepat.
Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso juga sempat terjatuh di sesi kualifikasi. Situasi itu membuat Dovizioso harus puas hanya menempati peringkat kelima setelah terpaut 1,002 dari Marquez.
10 Besar Kualifikasi MotoGP Malaysia:
1. Marc Marquez: 2 menit 12,161 detik
2. Johann Zarco: +0,548
3. Valentino Rossi: +0,848
4. Andrea Iannone: +0,936
5. Andrea Dovizioso: +1,002
6. Jack Miller: +1,113
7. Danilo Petrucci: +1,252
8. Alex Rins: +1,302
9. Alvaro Bautista: +2,024
10. Dani Pedrosa: +2,228
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta