Kroasia Vs Inggris, Jadon Sancho Terkejut Dipanggil The Three Lions

Gareth Southgate memanggil Jadon Sancho ke skuat The Three Lions. Ini merupakan kesempatan pertama Sancho bersama tim senior Inggris.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Rabu, 10 Oktober 2018
Kroasia Vs Inggris, Jadon Sancho Terkejut Dipanggil The Three Lions
Jadon Sancho (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Untuk mendapatkan menit bermain lebih banyak, Jadon Sancho memutuskan untuk pergi ke luar Inggris meski masih belia. Keputusan berani itu mulai menuai hasil.

Tak kunjung mendapatkan kesempatan bermain bersama Manchester City yang dihuni banyak bintang, Jadon Sancho akhirnya hengkang ke Borussia Dortmund. Sejak mendarat di Jerman Jadon Sancho langsung menjadi sorotan.

Dia disebut-sebut sebagai salah satu talenta muda terbaik Inggris. Pujian datang tidak hanya untuk kualitas permainan, tapi juga keberaniannya meninggalkan Inggris. Seperti diketahui, tidak banyak pemain Inggris yang bermain di luar negeri. Jikapun ada, hanya segelontir yang sukses bermain di negeri orang.

Tidak heran banyak yang terkejut saat Jadon Sancho memutuskan bergabung dengan Borussia Dortmund. Namun, keberaniannya kini berbuah manis. Bahkan Pep Guardiola pun dikatakan menyesal melepasnya.

Penampilan gemilang Sancho di Bundesliga rupanya tak luput dari perhatian pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate. Sang pelatih memutuskan untuk memanggil Sancho ke skuat The Three Lions. Ini merupakan kesempatan pertama Sancho bersama tim senior Inggris.

Jadon Sancho mengaku terkejut mendapat panggilan dari Soutgate. Dia merasa tidak percaya karena dirinya masih sangat muda.

“Saya sedang latihan ketika mendapat panggilan masuk timnas Inggris. Saya langsung menelpon orang tua. Tentu saja mereka senang dan saya tidak bisa berhenti tersenyum sepanjang hari,” ucap Sancho seperti dilansir Sky Sports.

“Jujur saya terkejut bisa dipanggil karena saya masih muda. Namun saya harus belajar di sini. Saya bersyukur pelatih melihat perkembangan saya di Bundesliga dan terima kasih untuknya,” tambahnya.

Inggris akan menghadapi dua lawan berat, Kroasia dan Spanyol dalam laga lanjutan UEFA Nations League Grup 4.

UEFA Nations League Timnas Inggris Timnas Indonesia
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.486

Berita Terkait

Timnas
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Mees Hilgers menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan FC Twente.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Timnas
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI tidak terburu-buru menunjuk pengganti Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Timnas
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
PSSI mengajak untuk move on dari Shin Tae-yong.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Timnas
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Dua anggota Exco PSSI, Kairul Anwar dan Muhammad, buka suara.
Rizqi Ariandi - Jumat, 31 Oktober 2025
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
Saat menjadi narasumber dalam salah satu acara podcast mengenai sepak bola, Jeje menyinggung keputusan Shin Tae-yong yang memasukkan pemain Eliano Reijnders saat Timnas Indonesia melawan Bahrain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung pada 10 Oktober lalu.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 31 Oktober 2025
Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
Timnas
Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF
Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara Piala AFF sejak digelar pertama kali pada 1996, atau sebelumnya bernama Piala Tiger.
Rizqi Ariandi - Jumat, 31 Oktober 2025
Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF
Timnas
Legenda Persib Nilai Bojan Hodak Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Bojan Hodak sudah terbukti secara prestasi dengan membawa Persib Bandung juara dua musim beruntun.
Rizqi Ariandi - Kamis, 30 Oktober 2025
Legenda Persib Nilai Bojan Hodak Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Bantah Isu Voting soal Pelatih Timnas Indonesia, Exco PSSI Belum Gelar Rapat
PSSI memilih hatii-hati dalam menentukan pengganti Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Selasa, 28 Oktober 2025
Bantah Isu Voting soal Pelatih Timnas Indonesia, Exco PSSI Belum Gelar Rapat
Timnas
PSSI Belum Bersikap soal Rencana Digelarnya Piala ASEAN FIFA
FIFA meluncurkan Piala ASEAN FIFA di sela Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-47 di Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (26/10).
Rizqi Ariandi - Selasa, 28 Oktober 2025
PSSI Belum Bersikap soal Rencana Digelarnya Piala ASEAN FIFA
Timnas
Jay Idzes Cerita ke Media Italia soal Panggilan 'Bang Jay' dari Fans Timnas Indonesia
Panggilan 'Bang Jay' melekat terhadap Jay Idzes sejak membela Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 28 Oktober 2025
Jay Idzes Cerita ke Media Italia soal Panggilan 'Bang Jay' dari Fans Timnas Indonesia
Bagikan