Kritik Pedas Pelatih Persib soal Lapangan Kandang Semen Padang
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts penasaran menghadapi Semen Padang. Terlebih laga lanjutan Liga 1 2019 itu digelar di Stadion H Agus Salim, Padang, Rabu (29/5).
Menurutnya, dalam beberapa tahun terakhir, rumput lapangan dari Stadion berkapasitas 25 ribu penonton itu memiliki tinggi yang melebihi aturan yang diterapkan FIFA selaku induk organisasi sepak bola dunia.
"Saya ingin tahu apakah mereka (Semen Padang) sudah memperbaiki lapangannya. Karena sebelumnya dahulu belum sesuai dengan standar FIFA. Jadi saya penasaran dan ingin melihatnya hari ini saat latihan dan jika lapangan sudah diperbaiki itu bagus karena semakin profesional," ungkap Robert di Padang.
Pelatih asal Belanda ini memastikan akan mengajukan keberatan apabila rumput lapangan memiliki tinggi yang melebihi aturan. Alasannya, karena akan sangat memengaruhi performa kedua tim yang sedang bertanding.
Baca Juga:
Persib Bandung Datang ke Markas Semen Padang dengan Modal Bagus
Jadwal Persib Kembali Berubah, Begini Respons Robert Rene Alberts
"Saya akan mengajukan keberatan lebih cepat kalau nanti melihat rumputnya terlalu tinggi. Tapi saya yakin PSSI lebih mengontrol hal ini dan saya yakin rumputya sesuai dengan regulasi yaitu 2,7 centimeter sesuai regulasi FIFA," katanya.
Kondisi ini, kata Robert berlaku juga untuk seluruh lapangan sepak bola yang tersebar di seluruh Indonesia. Sebab secara garis besar, tinggi rumput lapangan kerap lolos dari pantauan.
"Seharusnya semua lapangan di Indonesia punya standar tinggi rumput yang sama. Tidak bisa lebih tinggi dari 2,7 centimeter, karena itu standar FIFA. Dan Stadion di Padang memang lebih tinggi dari itu. Tapi saya yakin PSSI tahun ini lebih memperhatikan itu supaya lebih baik," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini