Krisis Finansial, Napoli Banting Harga Pemain Incaran MU dan Liverpool
Bolaskor.com - Manchester United dan Liverpool sudah lama memiliki ketertarikan terhadap bek Napoli asal Senegal, Kalidou Koulibaly. Keduanya bisa kembali mengejarnya setelah Napoli bersedia menurunkan harga pemain belakang andalannya itu.
Koulibaly (29 tahun) dikaitkan pindah ke Premier League dalam beberapa tahun belakangan, dengan dua klub raksasa Premier League menjadi yang terdepan untuk mendapatkan tanda tangannya.
Pemain yang sudah tujuh musim berseragam Napoli, tidak menutup kemungkinan untuk hengkang dari Stadio Diego Armando Maradona pada bursa transfer musim panas 2021.
Baca Juga:
Fred Bukan Biang Kerok Kekalahan Man United dari Leicester City
Alasan Kuat Liverpool Tolak Koulibaly meski Punya Cukup Duit
Meskipun memiliki kontrak hingga 2023, Napoli - dikutip dari Football-Italia - meyakini bahwa sekarang saat yang tepat untuk memperbaiki keuangan klub di tengah pandemi. Napoli yang tadinya mematok bek andalannya dengan harga 69 juta poundsterling kini siap mendengarkan tawaran lebih murah yang masuk.
Ini dapat menjadi dorongan bagi Manchester United dan Liverpool yang tengah mencari bek tengah baru menjelang musim depan. Dua klub yang notabene rival di Inggris tersebut tidak diragukan lagi akan bersaing untuk tanda tangan bek asal Senegal.
Sikap Napoli ini tidak akan berubah meskipun mereka belum tentu lolos Kualifikasi Liga Champions musim depan. Kini Napoli berada dua poin di belakang Atalanta yang menghuni peringkat empat klasemen. (sav)
Arief Hadi
16.234
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Manuel Ugarte Tak Cukup Bagus untuk Manchester United