Kontrak Habis, Indra Muhammad Masih Hormati Sanksi Pacific
BolaSkor.com - Penggawa Pacific Caesar Surabaya, Indra Muhammad, mengaku kontraknya telah habis. Namun, Indra tetap menghormati sanksi yang diberikan klub Kota Pahlawan tersebut.
Mengacu kepada Surat Keterangan Skorsing nomor 01/PCF//SKS/25/II/2019 yang dikeluarkan Pacific tanggal 26 Februari 2019, Indra bersama Yerikho Tuasel disebut telah melakukan tindakan indisipliner.
Surat tersebut ditembuskan kepada PP Perbasi, IBL, dan sembilan klub lainnya. Keputusan ini diambil Pacific Caesar Surabaya melalui rapat internal manajemen.
Baca Juga:
Tim Putra BNI 46 Panen Penghargaan Individu Proliga 2019
Eko Yuli Rebut Medali Emas Kejuaraan Dunia Angkat Besi
"Iya sih (sudah habis kontrak dengan Pacific). Tapi saya menghargai sanksinya. Dan sampai sekarang belum ada pencabutan sanksi juga kan," jelas Indra.
Saat ini Indra tengah mengikuti seleksi tim nasional basket Indonesia di GOR Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta. Pacific memberikan lampu hijau kepada Indra untuk bergabung bersama tim Garuda.
Perihal kontrak Indra Muhammad dan Yerikho, manajer Pacific Caesar Surabaya, Irsan Pribadi Susanto, pernah memberi pernyataan saat surat tersebut dikeluarkan. Namun, saat ditanya mengenai sisa kontrak kedua pemain itu, Irsan tak memberi jawaban pasti.
"Saya tidak ingat," ujar Irsan.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut