Kontrak Habis, Hansamu dan Rendi Setia Menunggu Manajemen Persebaya

Hansamu mengaku sudah mendapat tawaran dari klub lain.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 26 Januari 2021
Kontrak Habis, Hansamu dan Rendi Setia Menunggu Manajemen Persebaya
Hansamu Yama. (BolaSkor.com/Kurniawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kontrak para pemain Persebaya Surabaya telah berakhir pada Desember 2020 lalu. Namun, belum jelasnya kepastian kompetisi 2021 membuat manajemen klub juga belum menyodorkan tawaran kontrak baru untuk Hansamu Yama dkk.

Praktis, secara legal, pemain, pelatih, dan ofisial, sudah bukan bagian dari Persebaya. Kendati demikian, para pemain Bajol Ijo sudah mengambil sikap untuk menunggu kebijakan manajemen mengenai nasib mereka.

Hansamu Yama menegaskan masih setia menunggu kabar dari Persebaya sekalipun kontraknya sudah habis sejak bulan lalu. Padahal, nama bek asal Mojokerto itu sempat dikaitkan dengan sejumlah klub Asia Tenggara.

Baca Juga:

Liga 1 2021 Mungkin Setelah Lebaran, Gian Zola Sampaikan Harapan

Manajemen Persib Tegaskan Tak Larang Beckham Putra Gabung Klub Montenegro

Dia mengaku tawaran dari klub lain masih terus datang kepadanya. Namun dia bergeming, tetap setia menunggu Bajul Ijo. “Tawaran dari klub lain ada, pasti ada. Namun, ya tidak usah saya sebutkan nama klubnya,” jelas Hansamu.

Meski begitu, dia bersama pemain Persebaya lainnya yakin manajemen akan melangkah saat sudah ada kepastian. Termasuk soal kontrak baru. “Ya, kontrak sudah habis Desember lalu. Namun, belum ada komunikasi, kami masih menunggu,” kata pemain berusia 26 tahun tersebut.

“Saya kemarin sudah info teman-teman, kami sepakat untuk menunggu. Manajemen pasti tidak tinggal diam pasti mereka juga mikir dengan kondisi ini,” lanjut Hansamu.

Hal senada disampaikan gelandang senior Rendi Irwan. Bahkan, dia mengaku menerima jika nominal kontrak anyar berkurang ketimbang musim 2020 lalu. Pemain 33 tahun tersebut memahami kondisi keuangan klub masih berdarah-darah.

“Kalau melihat kondisi klub, jika (nilai) kontrak turun dari yang sebelumnya, tidak masalah. Saya bisa paham. Dengan situasi seperti ini, ya kami harus jalankan saja,” tegas Rendi.

Di sisi lain, tim kebanggaan Bonek itu sudah kehilangan seluruh pemain asingnya. Aryn Glen Williams, Makan Konate, Mahmoud Eid, dan David Aparecido da Silva. Mereka mengundurkan diri terlebih dahulu untuk melanjutkan karier. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Hansamu yama Hansamu Yama Pranata Rendi Irwan Saputra Persebaya surabaya Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Bagikan