Kontestan dan Jadwal Semifinal Liga Europa

Barcelona gagal melaju ke semifinal.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 15 April 2022
Kontestan dan Jadwal Semifinal Liga Europa
Trofi Liga Europa (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Fase perempat final Liga Europa 2021-2022 telah rampung digelar. Empat tim memastikan diri lolos ke semifinal.

Sayangnya tidak ada Barcelona dalam daftar ini. Blaugrana harus tersingkir usai kalah agregat 3-4 dari Eintracht Frankfurt.

Kegagalan Barcelona melangkah lebih jauh tak lepas dari kekalahan mereka pada leg kedua. Bermain di Camp Nou, tim asuhan Xavi Hernandez justru takluk 2-3.

Baca Juga:

Hasil Liga Europa dan Conference League: Barcelona Tersingkir, Roma Balas Dendam

Mimpi Xavi Bawa Barcelona Raih Gelar Liga Europa Pertama

Xavi Ungkap Penyebab Barcelona Tertahan di Kandang Frankfurt

Frankfurt bahkan mampu unggul tiga gol lebih dulu melalui sumbangan Filip Kostic (dua gol) dan Rafael Santos. Padahal Barcelona mendominasi permainan.

Tuan rumah baru bisa mengejar pada masa injury time. Namun gol Sergio Busquets dan Memphis Depay menjadi tak berarti apa-apa.

Meski sudah menyingkirkan Barcelona, jalan Frankfurt ke tangga juara tidak otomatis menjadi mudah. West Ham United sudah menunggu mereka di semifinal usai menyingkirkan Olympique Lyon dengan agregat 4-1.

Sementara semifinal lainnya menghadirkan duel RB Leipzig kontra Glasgow Rangers. Laga ini juga sulit diprediksi.

Di atas kertas, Leipzig memang unggul dalam materi pemain. Namun Rangers sudah membuktikan diri mampu bersaing di kompetisi kasta kedua antarklub elite Eropa ini.

Leg pertama semifinal akan berlangsung pada Jumat (29/4) dini hari WIB. Sementara pertemuan kedua digelar sepekan setelahnya.

Berikut jadwal lengkap semifinal Liga Europa 2021-2022:

Leg Pertama (29 April)
West Ham United vs Eintracht Frankfurt
RB Leipzig vs Glasgow Rangers

Leg Kedua (6 Mei)
Eintracht Frankfurt vs West Ham United
Glasgow Rangers vs RB Leipzig

Liga Europa Eintracht frankfurt Rangers West ham united RB Leipzig Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Bagikan