Konpers Perdana, Sven-Goran Eriksson Targetkan Final Piala AFF 2018 dengan Timnas Filipina

Sven-Goran Eriksson canangkan target final untuk Timnas Filipina di Piala AFF 2018.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 06 November 2018
Konpers Perdana, Sven-Goran Eriksson Targetkan Final Piala AFF 2018 dengan Timnas Filipina
Sesi konferensi pers Sven-Goran Eriksson, pelatih Timnas Filipina (Foto: @TheAzkalsPH)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Konferensi pers (konpers) pertama telah dilakukan pelatih anyar Filipina, Sven-Goran Eriksson, menjelang dihelatnya Piala AFF 2018. Ia didampingi oleh Dan Palami (manajer Filipina), Jun Miras (manajer periklanan), dan Scoptt Cooper (penasihan sepak bola senior Filipina).

Dalam sesi konpers itu, pelatih berusia 70 tahun membahas dua turnamen yang akan diikuti The Azkals – julukan Filipina, yakni Piala AFF 2018 dan kualifikasi Piala Asia 2019 yang berlangsung Januari mendatang. Terdekat, tentunya Filipina akan bermain di Piala AFF 2018. Filipina tergabung di grup B dengan Timor Leste, Singapura, Indonesia, dan juara bertahan, Thailand.

Eriksson, dengan pengalaman besarnya melatih tim seperti AS Roma, Fiorentina, Lazio, timnas Inggris, Manchester City, mengaku belum tahu menahu soal sepak bola di kawasan Asia Tenggara. Ia hanya mengenai beberapa bagian Asia lainnya karena pernah melatih di Tiongkok.

“Saya ingin melakukan suatu hal yang sedikit berbeda dari apa yang saya lakukan sebelumnya. Saya punya beberapa pengalaman sepak bola di Asia, Australia, Korea, Jepang, dan Tiongkok, tapi saya tidak punya pengalaman di Asia bagian ini (Asia Tenggara),” ucap Eriksson, dilansir dari Philstar.

“Tapi sepak bola kurang lebihnya sama di seluruh dunia; jika Anda bisa melakukannya di Eropa, Anda juga bisa melakukannya di Asia. Dan itulah targetnya – melakukan hal sebaik mungkin dan memulainya di Piala AFF,” tegasnya.

Wajar jika Eriksson diberi target ke final, karena pencapaian terbaik Filipina sebelumnya baru sebatas mencapai semifinal di tahun 2010, 2012, dan 2014. Lebih lanjut, pelatih berpaspor Swedia itu juga telah bertemu dengan Phil Younghusband dkk di pemusatan latihan yang berlangsung di Laguna.

“Dari beberapa sesi latihan yang sedikit kami lakukan, kami punya pemain-pemain yang sangat bagus, yang berdedikasi dan bekerja keras, jadi saya pikir masa depan cerah,” tambahnya.

Filipina akan memulai perjalanan Piala AFF 2018 melawan Singapura pada 13 November mendatang. Sebagai tim kuda hitam di ajang bergengsi sepak bola ASEAN, Eriksson tahu timnya juga ditargetkan mencapai final dan coba menjuarainya untuk kali pertama. Ia yakin anak asuhnya bisa mengatasi tekanan tersebut.

“Saya pikir tekanan dirasakan seluruh tim, federasi, staf kepelatihan, dan diri saya sendiri untuk mencoba melakukan yang lebih baik di Piala AFF ketimbang yang telah dilakukan Filipina sebelumnya; itu artinya mencapai final. Tentu saja, ada tekanan, tapi kami akan mencoba dan menantikannya,” pungkas Eriksson.

Terakhir, Eriksson menutup sesi konferensi pers dengan membicarakan kans Filipina keluar dari penyisihan grup C Piala Asia 2019. Filipina tergabung dengan Kyrgyzstan dan dua tim kuat, Tiongkok dan Korea Selatan.

“Saya bisa dengan mudah mengatakan (targetnya) untuk memenanginya (Piala Asia). Saya tidak tahu apakah realistis memikirkannya untuk kali pertama. Tapi, jika Anda ingin berbicara tentang Piala Asia, kami ingin melaju (ke fase gugur). Melaju lebih jauh, tidak mudah karen Anda berada di grup dengan Korea Selatan dan Tiongkok, bukan tim-tim yang mudah dikalahkan. Namun itu masih terlalu jauh, kami punya hal-hal lain yang harus dilakukan sebelumnya,” pungkas Eriksson.

Breaking News Filipina Piala AFF 2018 Sven-Goran Eriksson Indonesia Timnas Indonesia
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Bagikan