Kongres PSSI: Nama Persikabo 1973 dan Bhayangkara Solo FC Tidak Disahkan
BolaSkor.com - Nama dua klub Liga 1 2021, TIRA-Persikabo dan Bhayangkara Solo FC tidak disahkan dalam Kongres Tahunan PSSI di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5). Artinya kedua tim tidak dapat menempatkan nama Persikabo 1973 dan Solo.
TIRA-Persikabo sebelumnya merupakan PS TIRA. Mereka menempatkan nama Persikabo karena bermarkas di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Klub tersebut juga sudah merger dengan Persikabo agar mendapat dukungan suporter warga Bogor. Mereka ing mengubah nama menjadi Persikabo 1973.
Baca Juga:
Nama Dewa United FC Sudah Disahkan di Kongres Tahunan PSSI
Kantor Baru PSSI Masih Dicari, Training Camp Timnas Rencananya di Cibubur
Sementara itu, Bhayangkara Solo FC menempatkan nama Solo lantaran pindah markas ke kota di Jawa Tengah tersebut. The Guardian ingin bermarkas di Stadion Manahan. Sebelumnya bermarkas di Stadion PTIK, Jakarta.
"Ada dua klub Liga 1 yang tadinya mengajukan permohonan perubahan nama yaitu TIRA-Persikabo dan Bhayangkara Solo FC, tapi ketika sampai batas waktu terkait agenda kongres, tidak ada surat resmi. Belakangan mereka tidak jadi berganti nama," kata Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Iwan Budianto.
Artinya, nama Bhayangkara FC masih digunakan untuk kompetisi Liga 1 2021. Begitupun TIRA-Persikabo.
Reporter: Taufik Hidayat
Tengku Sufiyanto
17.714
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina