Kongres PSSI

Kongres PSSI 2024: Dorong Diadakannya Liga 4 dan Liga 1 Putri

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 12 Juni 2024
Kongres PSSI 2024: Dorong Diadakannya Liga 4 dan Liga 1 Putri
Ketum PSSI Erick Thohir. (PSSI)

BolaSkor.com - PSSI telah menggelar Kongres Tahunan 2024 di Hotel Shangri La, Jakarta, Senin (10/6). Agenda yang dibahas dalam kongres tahunan tersebut, Laporan Kegiatan PSSI 2023 dan Program 2024.

Kongres PSSI diikuti 87 delegasi yang terdiri dari 34 Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI, 3 Federasi/Asosiasi, 18 klub Liga 1, 16 tim Liga 2, dan 16 kesebelasan Liga 3.

Salah satu program yang akan didorong PSSI adalah pembetukan Liga 4 dan Liga 1 Putri. Saat ini, strata Liga Indonesia hanya ada tiga, Liga 1, Liga 2, dan Liga 3. Sedangkan Liga 1 Putri tidak digelar, setelah terakhir kali bergulir pada 2019.

Baca Juga:

Adhyaksa Farmel Juara Liga 3 2023/2024, PSSI Berkomitmen Tingkatkan Kualitas di Musim Depan

Erick Thohir Ungkap Alasan PSSI Bawa Kasus Maarten Paes ke CAS

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Ya memang ada tiga terobosan yang ingin kita dorong. Satu, bagaimana Liga 4 ini bisa bergulir," ujar Ketum PSSI, Erick Thohir.

"Lalu yang kedua, kita juga mendorong selambat-lambatnya adanya liga putri untuk 2026. Itu yang poin nomor dua," tambahnya.

Tak hanya itu, PSSI juga mendorong Asosiasi Provinsi (Asprov) untuk menggelar liga-liga amatir. Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia, lewat Permendagri 22 Tahun 2011, akan membantu PSSI menggelar liga-liga amatir lewat Anggaran Belanja Pendapatan Daerah (APBD).

"Poin nomor tiga tadi, disampaikan terobosan bagaimana bisa terus mempererat hubungan pemerintah dan untuk sepak bola melalui Asprov PSSI, klub, ataupun PSSI dengan mendorong kompetisi untuk pelajar di bawah Kemendikbud Dispora daerah bagaimana liga amatir pun bisa dilakukan," tutur Erick Thohir.

"Dan tentu pendanaan ini tidak buat klub. Buat kompetisi. Ini yang terpenting. Buat kompetisi. Jadi bukan buat klub. Itu yang kita akan dorong."

Pssi Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.363

Berita Terkait

Inggris
Aaron Wan-Bissaka Masuk dalam Daftar Belanja Pemain West Ham
West Ham akan mencoba mendapatkannya dengan harga lebih rendah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 Juni 2024
Aaron Wan-Bissaka Masuk dalam Daftar Belanja Pemain West Ham
Piala Eropa
Euro 2024: Jude Bellingham Akui Tidak Berguna pada Duel Melawan Slovenia
Jude Bellingham mengaku seperti orang mati ketika menghadapi Slovenia pada pertandingan terakhir babak grup Euro 2024.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Euro 2024: Jude Bellingham Akui Tidak Berguna pada Duel Melawan Slovenia
Piala Eropa
Pemain Serie A Jadi yang Paling Subur pada Babak Grup Euro 2024
Serie A bersama Bundesliga jadi liga tersubur pada babak grup Euro 2024, sedangkan Premier League duduk di urutan ketiga.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Pemain Serie A Jadi yang Paling Subur pada Babak Grup Euro 2024
Piala Eropa
Sedang Berjuang di Euro, Pemain Inggris Tetap Bisa Memberikan Suara pada Pemilu 2024
Para pemain timnas Inggris tetap bisa memberikan suaranya meskipun sedang berjuang pada Euro 2024.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Sedang Berjuang di Euro, Pemain Inggris Tetap Bisa Memberikan Suara pada Pemilu 2024
Piala Eropa
Nonton di Stadion, Keluarga Pemain Timnas Inggris Dapat Pengalaman Tidak Menyenangkan
Terjadi keributan di tribun yang ditempati keluarga pemain timnas Inggris pada laga melawan Slovenia.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Nonton di Stadion, Keluarga Pemain Timnas Inggris Dapat Pengalaman Tidak Menyenangkan
Piala Eropa
Gemilang di Euro 2024, Riccardo Calafiori Jadi Incaran Banyak Klub Premier League
Riccardo Calafiori bermain gemilang pada Euro 2024 bersama timnas Italia sehingga menarik perhatian banyak klub Premier League, termasuk Manchester United.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Gemilang di Euro 2024, Riccardo Calafiori Jadi Incaran Banyak Klub Premier League
Inggris
Tes Medis Rampung, Marc Guiu Selangkah Lagi Jadi Pemain Anyar Chelsea
Pemain muda Barcelona, Marc Guiu, akan bergabung dengan Chelsea setelah klausul rilis 6 juta euro ditebus.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Tes Medis Rampung, Marc Guiu Selangkah Lagi Jadi Pemain Anyar Chelsea
Inggris
Ruud Van Nistelrooy dan Rene Hake Bergabung, Aroma Belanda Kian Kental di Manchester United
Dua pelatih asal Belanda, Ruud van Nistelrooy dan Rene Hake, akan jadi asisten Erik ten Hag di Manchester United.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 Juni 2024
Ruud Van Nistelrooy dan Rene Hake Bergabung, Aroma Belanda Kian Kental di Manchester United
Hasil akhir
Hasil Piala AFF U-16 2024: Hajar Laos 6-1, Timnas Indonesia U-16 ke Semifinal sebagai Juara Grup A
Timnas Indonesia U-16 meraih hasil sempurna.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 Juni 2024
Hasil Piala AFF U-16 2024: Hajar Laos 6-1, Timnas Indonesia U-16 ke Semifinal sebagai Juara Grup A
E-sports
Liga Esports Nasional 2024 Digelar, Hadiahnya Mencapai Rp3,2 Miliar
Liga Esports Nasional 2024 dimulai dari Liga 3 sampai Liga 1.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 Juni 2024
Liga Esports Nasional 2024 Digelar, Hadiahnya Mencapai Rp3,2 Miliar
Bagikan