Konferensi Pers GP Jepang: Marc Marquez dan Andrea Dovizioso Duduk Bersebelahan, Berikut Situasinya
BolaSkor.com - Lomba GP Jepang di Sirkuit Motegi, akhir pekan ini bakal jadi lomba spesial untuk Marc Marquez. Pasalnya ia bisa mengunci gelar juara dunia di lomba ini.
Pada sesi konferensi pers GP Jepang, Kamis, Marquez pun duduk bersebelahan dengan rival utamanya, Andrea Dovizioso. Keduanya hadir bersama Maverick Viñales (Movistar Yamaha MotoGP), Alex Rins (Team Suzuki Ecstar), Dani Pedrosa (Repsol Honda) dan pembalap tuan rumah Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu).
Tampak tidak ada suasana tegang di antara Marquez dan Dovizioso.Meski sering terlibat persaingan sengit, Marquez dan Dovizioso memang dikenal punya hubungan dekat.
Pada kesempatan ini, Marquez pun menegaskan sama sekali tidak merasakan tekanan untuk memastikan gelar di GP Jepang. Untuk diketahui, jelang lomba di Motegi, ia sudah unggul 77 poin dari Dovizioso.
"Di sini, saya punya kesempatan kali pertama untuk mengunci gelar juara dunia. Tapi targetnya tetap sama seperti akhir pekan lomba lainnya. Kami akan coba memulainya dengan baik di latihan bebas pertama.
"Kemudian mencoba dan bersiap untuk bersaing meraih kemenangan. Setelah sesi pemanasan, mari kita lihat apakah kami bisa merebut posisi pertama.Jangan lupakan, pria ini sangat kuat di Motegi.Jadi tidak perlu stres atau panik," kata Marquez.
2.794
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi