Komposisi Skuat Persija Dipertahankan, Perubahan Tergantung Pelatih Baru
BolaSkor.com - Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca memastikan skuat untuk kompetisi Liga 1 2021/2022 tidak ada perubahan. Hampir seluruh pemain yang ada di Piala Menpora 2021 akan dipertahankan.
Persija hanya menambah satu pemain saja, yaitu Yann Motta jelang Piala Menpora 2021. Selain itu, pelatih saat itu, Sudirman juga mempromosikan beberapa pemain muda seperti Salman Alfarid, Alfriyanto Nico, dan Braif Fatari.
"Tentunya semua nanti keputusan absolut di pelatih. Tapi kami sudah sajikan pemain yang ada di Persija saat ini. Tapi yang jelas sampai sekarang masih komposisi yang lama belum ada perubahan," kata Prapanca kepada awak media, Rabu (19/5).
Baca Juga:
Persija Punya Dua Kandidat Pelatih untuk Liga 1 2021
Sikap Arema FC soal Turnamen yang Libatkan Persija hingga Rans Cilegon
Prapanca juga menjelaskan status Yann Motta di Persija. Ia mengatakan bahwa Yann Motta dikontrak Persija selama satu musim, sehingga jasanya tidak hanya dipakai untuk Piala Menpora 2021 saja.
"Kalau untuk Yann Motta memang kan sudah dijelaskan sebelumnya. Ia dikontrak manajemen Persija selama satu musim, jadi bisa dipastikan dia masih akan menjadi bagian dari tim," tambah Prapanca.
"Tapi memang nanti kalau pemain-pemain ini ada perubahan tergantung dengan pelatih baru dan pelatih baru meminta pemain baru dan cocok dengan filosofi permainan Persija kenapa tidak," pungkas pria berkacamata tersebut.
Skuat Persija rencananya melakukan latihan perdananya pada Kamis (20/5). Latihan perdana tersebut akan dilakukan di Lapangan POR, Sawangan, Depok dan masih dipimpin oleh Sudirman sampai pelatih baru datang.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh