Kompany Yakin Guardiola Sudah Telepon Lionel Messi Ajak Gabung Manchester City

Lionel Messi memutuskan hengkang dari Barcelona pada musim panas 2020.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 28 Agustus 2020
Kompany Yakin Guardiola Sudah Telepon Lionel Messi Ajak Gabung Manchester City
Lionel Messi (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Legenda Manchester City, Vincent Kompany, tidak mau ketinggalan mengomentari isu transfer Lionel Messi. Kompany meyakini, Pep Guardiola telah melakukan upaya untuk memboyong Lionel Messi.

Lionel Messi memutuskan hengkang dari Barcelona pada musim panas 2020. Sang megabintang sudah tak kerasan di Camp Nou setelah masalah yang menerpa. Selain kesulitan meraih gelar, Barcelona juga mengalami masalah internal.

Manchester City menjadi satu di antara klub yang ingin mendapatkan tanda tangan La Pulga. Bahkan, The Citizens disebut-sebut berada di tangga teratas lantaran memiliki kekuatan finansial yang tinggi dan Pep Guardiola.

Baca Juga:

Heboh, Lionel Messi Ingin Putus Kontrak dengan Barcelona dan Pergi ke Manchester City

Tekad Lionel Messi untuk Tinggalkan Barcelona Sudah Bulat

Usai Melihat Iklan, Moratti Percaya Diri Inter Milan Datangkan Lionel Messi

Lionel Messi

Vincent Kompany meyakini, Pep Guardiola dan Lionel Messi masih memiliki hubungan yang baik. Situasi tersebut akan mempermudah langkah Man City menggaet La Pulga.

"Akan luar biasa bagi Manchester City memiliki pemain seperti Lionel Messi. Dia bisa membantu mereka mengambil langkah selanjutnya untuk menjadi juara Liga Champions," ujar Company seperti dilaporkan Daily Mail.

"Saya tahu cara berpikir Pep Guardiola. Jadi, saya memprediksi mereka berdua masih memiliki hubungan yang baik," timpal sang legenda.

"Jika Lionel Messi memutuskan angkat kaki dari Barcelona, saya hanya bisa menghormati keputusannya."

Kompany tidak bisa menyembunyikan keinginan transter tersebut terjadi. Kompany tidak sabar melihat La Pulga mengenakan seragan The Citizens.

"Mari kita perjelas, sebagai suporter Man City, saya ingin Lionel Messi datang. Saya bisa membayangkan Guardiola dan Messi masih memiliki nomor telepon satu sama lain. Jadi, mereka bisa melakukan komunikasi."

Saat ini, sikap Barcelona masih menolak memberikan lampu hijau untuk Lionel Messi pergi. Barca hanya bersedia melepas Messi jika ada tawaran yang masuk sesuai klausul pelepasan sang penyerang yang mencapai 700 juta euro.

Lionel Messi Barcelona Manchester City Breaking News Pep Guardiola Vincent Kompany
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.732

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Bagikan