Komentar Mario Gomez Usai Umuh Muchtar Pastikan Persib di Musim Depan dengan Pelatih Baru
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, memilih bungkam terkait nasibnya bersama Pangeran Biru. Padahal kontraknya akan segera berakhir.
Sebaliknya, pelatih asal Argentina ini hanya ingin fokus menghadapi Barito Putera. Pasalnya laga yang akan digelar Minggu (9/12) merupakan laga terakhir timnya di Liga 1 2018.
"Kita selesaikan kompetisi ini lebih dulu. Setelah itu kita bicarakan lagi (soal kontrak)," tegas Gomez di Bandara Husein Sastranegara Bandung, Minggu (2/12).
Baca Juga:
Mario Gomez Pastikan Tidak akan Tangani Persib di Musim Depan
Persela Lamongan 1-1 Persib Bandung, Joko Tingkir Aman di Klasemen
Umuh Muchtar Klaim Banyak Klub yang Kecewa dengan Edy Rahmayadi, Singgung Mosi Tidak Percaya
Gomez tak ingin timnya terpeleset dan turun peringkat dari posisi tiga klasemen. Terlebih pada empat laga sebelumnya, Persib tak pernah merasakan kemenangan.
"Saya hanya ingin menyelesaikan pertandingan melawan Barito Putera karena ini adalah pertandingan yang penting," tuturnya.
Namun, Gomez meminta laga melawan Barito Putera bisa digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali. Alasannya karena dirinya merasa cocok bermain di markas Bali United itu.
"Saya ingin pemain saya bermain di Bali. Saya juga sudah bilang ke manajemen kalau kita sudah cocok untuk bermain di Bali untuk pertandingan selanjutnya. Pemain juga ingin di sana dan lapangan di sana cukup bagus, juga dekat dengan Bandung dan lapangannya juga bagus," pungkasnya.
Sebelumnya, manajer Persib, Umuh Muchtar, memastikan Mario Gomez sudah tidak lagi menjadi pelatih Persib pada musim depan. Tidak sepakatnya perpanjangan kontrak menjadi alasan. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal