Klub Bundesliga Harus Bayar Biaya Kepolisian untuk Pertandingan Berisiko Tinggi
BolaSkor.com - Mahkamah Konstitusi Federal Jerman menyatakan bahwa klub-klub sepak bola harus membayar bagian mereka dari biaya kepolisian yang meningkat selama pertandingan berisiko tinggi.
Keputusan ini sekaligus mengakhiri pertikaian selama lebih dari satu dekade mengenai siapa yang harus menanggung beban keuangan tambahan dari pertandingan-pertandingan tersebut.
Pengadilan memutuskan bahwa undang-undang Bremen tahun 2014, yang mengharuskan klub-klub membayar bagian mereka dari biaya-biaya yang meningkat tersebut, sesuai dengan konstitusi.
Baca Juga:
Belum Lama Jadi Pengangguran, Erik Ten Hag Sudah Dikaitkan dengan Raksasa Bundesliga
Tiga Pemain Bundesliga yang Jadi Target Liverpool
Harry Kane Yakin Akan Memenangkan Trofi dan Raih Ballon d'Or
Pengadilan menolak pengaduan konstitusional yang diajukan oleh Liga Sepak Bola Jerman (DFL) yang mengelola dua divisi profesional teratas.
View this post on Instagram
Pertikaian ini bermula dari undang-undang Bremen yang memerintahkan klub-klub sepak bola profesional untuk memberikan kontribusi finansial untuk peningkatan pengerahan polisi yang diperlukan untuk pertandingan-pertandingan yang dianggap berisiko tinggi dan dapat menyebabkan potensi kerusuhan massa.
Sejauh ini Bremen adalah negara bagian federal pertama yang memperkenalkan pembayaran semacam itu untuk setiap acara besar dengan lebih dari 5.000 penonton.
Yusuf Abdillah
10.044
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub