Klopp Konfirmasi Liverpool Bermain Tanpa Firmino dan Mo Salah Kontra Barcelona

Roberto Firmino dan Mohamed Salah tidak akan bermain saat menjamu Barcelona di Anfield.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 06 Mei 2019
Klopp Konfirmasi Liverpool Bermain Tanpa Firmino dan Mo Salah Kontra Barcelona
Roberto Firmino dan Mohamed Salah (Twtitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mengonfirmasi absennya dua bintang tim, Mohamed Salah dan Roberto Firmino, jelang pertandingan leg dua semifinal Liga Champions melawan Barcelona. Keduanya absen karena cedera.

Liverpool akan menjamu Barcelona di Anfield pada Kamis (8/5) pukul 02.00 dini hari WIB. The Reds dalam kondisi tertinggal agregat gol 0-3 dari leg satu di Camp Nou melalui dua gol yang dicetak Lionel Messi dan Luis Suarez.

Firmino, yang sempat turun dari bangku cadangan kala melawan Barcelona, absen di laga melawan Newcastle United akhir pekan lalu karena cedera otot. Sementara Mo Salah menderita gegar otak ringan selepas laga melawan Newcastle.

Baca Juga:

Alexander-Arnold dan Robertson, Rajin Buat Assists dan Pecahkan Rekor di Premier League

Jurgen Klopp Ungkap Kondisi Cedera Mohamed Salah dan Roberto Firmino

Liverpool Butuh 'Van Dijk' di Lini Depan

Mohamed Salah cedera saat melawan Newcastle United

"Dua dari penyerang-penyerang terbaik dunia tidak tersedia besok malam (melawan Barcelona) dan kami harus mencetak empat gol," ucap Klopp, sebagaimana dilansir dari BBC Sport.

"Itu tidak membuat hidup lebih mudah lagi, tapi kami akan coba selama 90 menit merayakan perjalanan di Liga Champions dengan akhir yang layak. Itulah rencananya. Jika kami bisa melakukan, hebat. Jika kami tak dapat melakukannya, mari gagal dengan cara terindah."

Mo Salah, yang sudah mencetak 26 gol musim ini, sedianya dalam kondisi yang lebih baik pasca melawan Newcastle. Akan tapi, karena tim medis menyatakan penyerang sayap asal Mesir itu mengalami gegar otak, maka Salah otomatis tidak bisa bermain melawan Barca.

"Cederanya (Mo Salah) tidak cukup bagus dari sudut pandang medis. Dia sangat ingin bermain, tapi kami tak dapat melakukannya. Cederanya itu gegar otak. Itu artinya dia bahkan tak diperbolehkan bermain," imbuh Klopp.

Ditambah Firmino yang sudah menorehkan 16 gol, Liverpool sudah kehilangan dua pemain yang mencetak 42 gol dan akan mengandalkan Sadio Mane untuk memimpin lini depan tim. Selain Firmino dan Mo Salah, Naby Keita juga cedera.

"Kami harus membuat banyak keputusan. Besok malam merupakan laga ketiga kami dalam waktu enam hari. Barcelona mengubah 11 posisi (pemain) di akhir pekan lalu (melawan Celta Vigo). Kami akan lihat apa hasilnya besok," urai Klopp.

Breaking News Liga Champions Liverpool Barcelona Mohamed salah Roberto Firmino Jurgen Klopp
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.223

Berita Terkait

Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Eks pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, bicara soal isu melatih Real Madrid menggantikan Xabi Alonso.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Inggris
Cedera Conor Bradley Jadi Pukulan Telak untuk Liverpool
Arne Slot mengakui cedera parah Conor Bradley jadi pukulan telak bagi Liverpool. Slot juga berhati-hati memainkan Jeremie Frimpong.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Cedera Conor Bradley Jadi Pukulan Telak untuk Liverpool
Bagikan