Klasemen Sementara Grup B-C Piala Eropa 2020: Persaingan Ketat di Posisi Runner-up
BolaSkor.com - Tidak banyak kejutan berarti dalam persaingan grup A hingga C Piala Eropa 2020 yang sudah memainkan pertandingan kedua. Tim-tim yang diprediksi jadi favorit lolos tak mengalami skenario yang berbeda.
Timnas Italia, Belgia, dan Belanda lolos sebagai pemuncak klasemen grup A-C. Italia mencetak enam gol tanpa kebobolan dari dua laga melawan Turki (3-0) dan Swiss (3-0), saat ini di urutan satu grup A dengan raihan enam poin.
Sementara di grup B yang mengakhiri laga pekan dua pada Kamis (17/06) malam WIB memiliki Belgia, negara urutan satu dunia peringkat FIFA, sebagai pemuncak klasemen dengan raihan enam poin dari dua kemenangan.
Belgia besutan Roberto Martinez menang 3-0 atas Rusia di laga pertama, kemudia mengalahkan Denmark dengan skor 2-1 di laga kedua yang dihelat di Parken Stadium. Dua gol kemenangan Belgia dicetak Thorgan Hazard dan Kevin De Bruyne yang membalas gol Yussuf Poulsen.
Baca Juga:
Hasil Laga Grup B-C Piala Eropa 2020: Belgia dan Belanda Lolos ke Fase Gugur
Fernando Rapallini, Wasit Pengukir Debut Bersejarah di Piala Eropa 2020
Piala Eropa 2020 - Ukraina 2-1 Makedonia Utara: Synio-Zhovti Jaga Peluang
Sedangkan di laga grup B lainnya Rusia mengalahkan Finlandia dengan skor 1-0 dari gol tunggal Aleksei Miranchuk. Tiga poin Rusia itu sangat berarti sebab mereka kini berpeluang mendampingi Belanda sebagai runner-up.
Rusia dan Finlandia sama-sama meraih tiga poin dan akan merebutkan posisi runner-up. Di laga terakhir Rusia bertemu dengan Denmark (tanpa poin dan ada di dasar klasemen), sementara Finlandia menghadapi Belgia.
Di grup C Belanda memuncaki klasemen dengan raihan enam poin hasil kemenangan 3-2 atas Ukraina dan 2-0 kontra Austria. Teranyar adalah laga melawan Austria di Amsterdam ArenA yang ditentukan dari gol penalti Memphis Depay dan Denzel Dumfries.
Seperti grup B, perebutan posisi runner-up jadi sengit setelah kemenangan 2-1 Ukraina atas Makedonia Utara dari gol Andriy Yarmolenko dan Roman Yaremchuk. Ukraina dan Austria masih punya peluang lolos ke-16 besar mendampingi Belanda.
Kebetulan, Ukraina dan Austria akan saling bentrok di laga terakhir grup C pada Senin (21/06) pukul 23.00 WIB. Sementara Belanda menghadapi Makedonia Utara yang sudah dipastikan tidak akan lolos ke fase gugur.
Berikut klasemen grup B dan C Piala Eropa 2020 hingga laga kedua:
Arief Hadi
16.182
Berita Terkait
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar