Klarifikasi PSSI soal Dugaan Tunggakan Honor Wasit Liga 3 dan Piala Soeratin


BolaSkor.com - PSSI meluruskan kabar soal dugaan tunggakan honor wasit yang bertugas di Liga 3 dan Piala Soeratin. Melalui Head of Referee, Andesit Listyanto, PSSI memastikan sudah melakukan pembayaran sebesar Rp1,191 miliar pada 25 April lalu.
"Jadi tidak benar bahwa semua perangkat pertandingan belum dibayar oleh PSSI di Liga 3 dan Piala Soeratin," kata Andesit Listyanto.
Andesit menjelaskan bahwa yang terjadi adalah pembayaran yang dilakukan secara bertahap. Sementara itu, beberapa wasit yang belum dibayarkan honornya sebagian besar adalah wasit bermasalah saat memimpin pertandingan di Liga 3.
Baca Juga:
Launching Turnamen Pramusim Liga 1 Digelar 6 Juni 2022
PSSI Pesimistis Jordi Amat dan Sandy Walsh Bisa Tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023
"Arahan tersebut dari Pak Sekjen (Yunus Nusi) sebagai efek jera kepada perangkat pertandingan yang bermasalah atau tidak benar dalam menjalankan tugas," ujarnya.
Selain itu, menurut penjelasan Andesit, ada penyesuaian pembayaran pada perangkat pertandingan yang bertugas babak semifinal dan final Liga 3 dan Piala Soeratin mulai dari U-13, U-15, dan U-17, yang berakhir pada akhir Maret lalu.
"Jika semua sudah clear, sisa honor perangkat pertandingan pasti akan dibayarkan kepada mereka yang berhak."
"PSSI sangat menyayangkan sejumlah media yang menulis hal ini tetapi tidak melakukan konfirmasi dulu ke PSSI," pungkas Andesit.
Rizqi Ariandi
7.249
Berita Terkait
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage
