Kisah Masa Lalu di Balik Perseteruan Presiden Juventus dan Conte

Agnelli dan Conte sudah memendam kebencian selama bertahun-tahun lamanya.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 10 Februari 2021
Kisah Masa Lalu di Balik Perseteruan Presiden Juventus dan Conte
Andrea Agnelli dan Antonio Conte (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Laga Juventus kontra Inter Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia 2020-2021 diwarnai perseteruan Andrea Agnelli dan Antonio Conte. Kedua sosok itu ternyata punya cerita kurang baik di masa lalu.

Dalam laga yang berlangsung di Allianz Stadium, Rabu (10/1) dini hari WIB, Juventus dan Inter bermain imbang 0-0. Hasil tersebut sudah cukup mengantar Bianconeri ke final.

Usai laga, Agnelli yang berada di tribun kehormatan tampak memaki Conte. Hal itu kemudian dibalasnya dengan acungan jari tengah.

Baca Juga:

Juventus 0-0 Inter: Unggul Agregat Gol, Bianconeri Melaju ke Final

Andrea Pirlo Klaim Sukses Redam Serangan Inter Milan

Ejekan Presiden Juventus yang Berujung Acungan Jari Tengah dari Conte

Antonio Conte dan Andrea Agnelli

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, perseteruan kedua sosok tersebut berlanjut di lorong stadion. Agnelli dan Conte nyaris berkelahi.

Hal ini tentu mengejutkan mengingat Conte punya sejarah panjang bersama Juventus. Ia merupakan mantan pemain dan pelatih yang sukses mempersembahkan trofi.

Namun hubungan Agnelli dan Conte ternyata sudah memanas sejak musim panas 2014. Hal itu berawal dari pengunduran diri sang pelatih pada 15 Juli.

Conte mundur setelah mempersembahkan tiga Scudetto. Masalahnya, ia melakukan hal tersebut ketika Juventus baru memulai masa pramusim.

Kondisi tersebut membuat marah Agnelli karena harus direpotkan untuk mencari pelatih pengganti. Sosok Massimiliano Allegri kemudian diperkenalkan sebagai juru taktik anyar Juventus dua hari berselang.

Bersama Allegri, Juventus sukses mempertahankan dominasinya di Serie A. Mantan pelatih AC Milan itu bahkan mampu membawa Si Nyonya Tua dua kali ke final Liga Champions meski berakhir tragis.

Kesuksesan Allegri tersebut dijadikan Agnelli sebagai momentum untuk menyindir Conte. Namun sang mantan pelatih juga langsung membalasnya.

Pada 2019 saat Allegri dipecat, direksi Juventus mengapungkan wacana untuk memulangkan Conte. Namun iede tersebut ditolak oleh Agnelli yang kemudian menunjuk Maurizio Sarri.

Kebencian yang sudah dipendam dalam waktu bertahun-tahun lamanya akhirnya meledak usai laga Juventus kontra Inter. Conte memang membuat marah Agnelli karena memutuskan menerima pinangan Inter yang notabene rival abadi klubnya.

Antonio Conte Andrea Agnelli Juventus Inter Milan Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Tinggalkan Persija, Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Gabung Arema FC
Teka-teki ke mana Rio Fahmi dan Hansamu berlabuh usai dilepas Persija terjawab. Kedua pemain tersebut resmi gabung Arema FC di putaran kedua Super League.
Rizqi Ariandi - Minggu, 01 Februari 2026
Tinggalkan Persija, Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Gabung Arema FC
Timnas
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Timnas Futsal Indonesia keluar sebagai Juara Grup A usai menahan imbang Irak. Di perempat final, Indonesia akan bertemu Vietnam.
Rizqi Ariandi - Minggu, 01 Februari 2026
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Bhayangkara Presisi Lampung FC menang di kandang Malut United. Sementara itu, laga Madura United vs PSBS Biak berakhir imbang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Bagikan