Kirim Surat Ancaman untuk Inter Milan, Mauro Icardi Minta Ganti Rugi 1,5 Juta Euro

Mauro Icardi juga meminta segera disertakan kembali dalam rencana tim.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 31 Agustus 2019
Kirim Surat Ancaman untuk Inter Milan, Mauro Icardi Minta Ganti Rugi 1,5 Juta Euro
Mauro Icardi (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mauro Icardi kembali menyiramkan bensin pada hubungannya dengan Inter Milan. Kali ini, penyerang 26 tahun itu meminta kompensansi sebesar 1,5 juta euro.

Inter Milan telah memutuskan menjual Mauro Icardi pada bursa transfer musim panas 2019. Nerazzurri kecewa dengan sikap sang pemain pada musim lalu. Ketika itu, Icardi mogok bermain usai ban kapten yang ada di tangannya dicabut.

Sejauh ini, Mauro Icardi sudah menerima empat tawaran. Klub yang berminat pada bomber Argentina itu adalah Atletico Madrid, Paris Saint-Germain, Napoli dan AS Monaco. Bahkan, klub terakhir yang disebutkan namanya itu sudah mengirimkan tawaran resmi pada Inter Milan.

Baca Juga:

Puji Debut Romelu Lukaku, Antonio Conte Singgung Nasib Mauro Icardi di Inter Milan

Minat Napoli pada Mauro Icardi Belum Padam

Inter Milan Tak Undang Mauro Icardi ke Makan Malam Tim

Mauro Icardi

Namun, Mauro Icardi dikabarkan telah menepis semua tawaran tersebut. Gianluca Di Marzio mewartakan, Icardi berniat bertahan di Inter Milan dan memperbaiki hubungannya dengan suporter dan tim.

Mauro Icardi melalui pengacaranya telah mengirimkan surat elektronik untuk Inter Milan pada Jumat (30/8) waktu setempat. Inti dari surat tersebut adalah penegasan jika Icardi tidak ingin meninggalkan Inter Milan.

Selain itu, Icardi juga meminta kompensansi dari absennya pada beberapa laga terakhir. Eks Barcelona itu menginginkan dana 1,5 juta euro. Icardi juga meminta segera disertakan kembali dalam rencana tim.

Aksi Icardi tersebut membuat bola salju semakin deras meluncur. Bahkan, media di Italia menyebut pergerakan Icardi itu sengaja dilakukan demi membuka jalan pergi ke Juventus. Sebab, selama ini La Beneamata menutup pintu untuk La Vecchia Signora.

Sebelumnya, Inter Milan sudah membuka kans untuk melepas Icardi dengan status pinjaman. Kabarnya, Atletico Madrid bersedia meminjam dengan opsi tebus pada angka 70 juta euro. Namun sebelum itu, Inter ingin Icardi menambah masa bakti paling tidak satu tahun lagi.

Dengan begitu, masa depan Mauro Icardi masih terus bergulir hingga bursa transfer ditutup pada 2 September. Jika Icardi hengkang, Inter ingin menggunakan dana dari hasil penjualan untuk memboyong gelandang anyar. Satu nama yang beredar adalah Sergej Milinkovic-Savic.

Mauro icardi Inter Milan Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.151

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Bagikan