Kiper Barcelona Nilai Real Madrid Tetap Kuat Tanpa Cristiano Ronaldo

Sejumlah pihak menilai Real Madrid akan pincang setelah ditinggal Cristiano Ronaldo.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 02 Agustus 2018
Kiper Barcelona Nilai Real Madrid Tetap Kuat Tanpa Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, menilai Real Madrid tidak bisa dipandang sebelah mata meski tak lagi diperkuat Cristiano Ronaldo. Ter Stegen meminta rekan satu timnya untuk terus menjaga fokus.

Real Madrid ditinggal ujung tombak andalannya, Cristiano Ronaldo, yang memilih hengkang ke Juventus. Kabarnya, jawara Serie A tersebut mengeluarkan 105 juta euru untuk memboyong pemain 33 tahun tersebut.

Hengkangnya Cristiano Ronaldo dianggap akan meninggalkan lubang besar bagi skuat asuhan Julen Lopetegui itu. Apalagi, Ronaldo memiliki andil besar dalam membawa Real Madrid memenangi empat trofi Liga Champions dan dua titel LaLiga.

Kendati rival terberatnya ditinggal satu di antara pemain terbaik, Ter Stegen pantang menganggap remeh. Meskipun, sang kiper tak memungkiri Cristiano Ronaldo adalah penyerang yang menentukan.

"Saya pikir mereka memiliki tim yang luar biasa setiap tahunnya, sama seperti kami. Akan sama sulitnya bermain melawan mereka dengan atau tanpa Cristiano Ronaldo," jelas Ter Stegen seperti dikabarkan Fourfourtwo.

Pada musim lalu, Barcelona berhasil memenangi dua gelar yakni LaLiga dan Copa del Rey. Namun, Real Madrid menjadi raja di Eropa dengan membekuk Liverpool di laga final Liga Champions.

"Anda harus memahami bahwa dia adalah pemain yang membuat perbedaan dalam banyak pertandingan. Namun, kami hanya fokus pada diri sendiri dan meyakini punya kesempatan untuk melakukan semuanya," ungkap sang kiper.

Real Madrid dikabarkan telah menyiapkan sejumlah nama untuk menggantikan posisi Cristiano Ronaldo. Kabarnya, Los Blancos akan memboyong gelandang Chelsea, Eden Hazard.

Real Madrid Cristiano Ronaldo Breaking News Barcelona
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.270

Berita Terkait

Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid, Kick-off Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid di Estadio da Luz.
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Laga Liga Champions Benfica vs Real Madrid, Kick-off Mulai Kamis (29/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Bagikan