Kiatisuk: Thailand Harus Waspadai Kecepatan Pemain Indonesia


Kiatisuk: Thailand Harus Waspadai Kecepatan Pemain Indonesia- Thailand akan berkunjung ke markas timnas Indonesia dalam pertandingan final leg pertama Piala AFF 2016 yang akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (14/12/16). Thailand akan mencoba mencetak gol sebanyak mungkin agar bisa lebih leluasa di leg kedua nanti yang digelar di markas mereka, Sabtu (17/12/16).
Pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang, meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan Indonesia di final leg pertama nanti. Menurutnya, Indonesia tim yang berbahaya saat melakukan serangan balik terutama dari sisi sayap.
Apa yang dikatakan oleh 'Zico' demikian sapaan pelatih yang memulai karier sepakbolanya sebagai striker tersebut. Ia merujuk pada hasil pertandingan pertama mereka di fase grup. Saat Thailand menang dengan skor 4-2.
Dua gol yang bersarang digawang Thailand semuanya berasal dari serangan di sisi sayap. Satu hasil umpan Benny Wahyudi yang disundul Lerby Eliandri dan satu gol lain dari tandukan Boaz Solossa memanfaatkan umpan Rizky Pora.
"Kami harus berhati-hati pada pemain sayap mereka. Mereka memiliki kecepatan dan karena hal itu kami kebobolan dua gol saat melawan Indonesia," kata Kiatisuk dikutip dari Bangkok Post.
"Kami juga akan fokus sepanjang pertandingan. Pertahanan mereka sangat baik," sambungnya.
Indonesia menjadi satu-satunya tim yang mampu menjebol gawang Thailand dalam perhelatan turnamen Piala AFF 2016.
1.688
Berita Terkait
Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
8 Negara dengan Populasi Besar yang Tidak Pernah Berpartisipasi di Piala Dunia
Dua Kali Kalah di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia

Istana Sambut Baik Pemecatan Patrick Kluivert, Berharap Sang Pengganti Segera Ditunjuk

Ungkapan Patrick Kluivert Usai Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia

7 Pemain yang Memainkan Laga Debutnya dengan Timnas Indonesia di Era Patrick Kluivert

7 Calon Pengganti Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Tidak Selalu Mimpi Buruk, 3 Momen Indah Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Statistik Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Dibantai Australia dan Jepang, Gagal ke Piala Dunia 2026

Tanggapan Erick Thohir Usai PSSI Akhiri Kerja Sama dengan Patrick Kluivert dan Jajarannya
