Ketum PSSI Minta Timnas Bangkit saat Lawan UEA


BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meminta para pemain Timnas Indonesia melupakan kekalahan telak dari Vietnam.
Timnas Indonesia baru saja menelan kekalahan telak 0-4 dari Vietnam di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6). Ini menjadi kekahalah keenam Timnas Indonesia selama bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023.
Iriawan berharap Timnas Indonesia kembali bangkit melawan Uni Emirat Arab (UEA), pada pertandingan terakhir Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Zabeel Stadium, Dubai, (11/6).
Baca Juga:
Timnas Indonesia Hadapi Vietnam, Egy Maulana Ogah Lihat ke Belakang
"Kekalahan ini harus dievaluasi oleh tim pelatih dan dijadikan pelajaran agar pada laga selanjutnya dapat meraih hasil positif," kata Iriawan seperti dilansir dari laman resmi PSSI.
"Untuk itu saya ingin pemain harus tetap fokus, disiplin dan bangkit di laga terakhir melawan Uni Emirat Arab nanti," tambah pria yang pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya tersebut.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia masih berada di posisi dasar klasemen Grup G dengan raihan satu poin dari 7 laga. Sedangkan Vietnam kokoh di puncak klasemen dengan 14 poin dari 7 laga. Unggul dua angka dari UEA di posisi kedua.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Liga Champions: Barcelona Ditumbangkan PSG, Arsenal Tersenyum, Kemenangan Juventus Digagalkan Mantan

Raka Cahyana, Ivar Jenner, hingga Arlyansyah Abdulmanan Dipanggil untuk TC Tahap Pertama Jelang SEA Games 2025

Nonton di Sini, Ini Link Streaming Pertandingan Liga Champions: AS Monaco vs Manchester City

Nonton di Sini, Link Streaming Resmi Barcelona vs PSG pada Kamis 2 Oktober 2025

Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United

Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar

Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025

Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini

Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025
