Ketum PSSI Minta Maaf atas Ulah Suporter Timnas Indonesia Teror Bus Thailand

Mochamad Iriawan menyesalkan insiden tersebut.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 30 Desember 2022
Ketum PSSI Minta Maaf atas Ulah Suporter Timnas Indonesia Teror Bus Thailand
Ketum PSSI Mochamad Iriawan bersama Presiden Jokowi dan Menpora Zainudin Amali, saat menyaksikan laga Timnas Indonesia melawan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12) sore
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meminta maaf kepada Timnas Thailand dan Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) atas aksi teror yang didapatkan Skuat Gajah Perang dalam perjalanan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (29/12).

Timnas Thailand akan bertanding menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di SUGBK. Namun, sebelum pertandingan itu dimulai, timnas Thailand mengalami kejadian tidak mengenakkan.

Bus yang mengangkut para pemain dan ofisial Thailand tiba-tiba dikepung oleh sejumlah suporter tim Merah-Putih saat akan memasuki SUGBK. Para suporter itu melayangkan gestur jari tengah ke arah bus. Terdengar juga suara orang seperti menggedor-gedor bus.

Kaca bus Thailand pecah akibat ulah suporter Timnas Indonesia. (Istimewa/Twitter)

Akibatnya bus yang ditumpangi skuat The War Elephants mengalami retak kaca. Mengetahui adanya insiden memalukan ini, Ketum PSSI Mochamad Iriawan langsung menyampaikan permintaan maaf secara terbuka melalui akun Instagram pribadinya, @mochamadiriawan84.

"Saya Mochamad Iriawan, Ketua Umum PSSI atas Nama Federasi Sepakbola Indonesia serta seluruh masyarakat sepak bola Indonesia, memohon maaf kepada seluruh pemain, Official Team, Federasi Sepakbola Thailand @changsuek , serta seluruh masyarakat Thailand, atas ketidaknyamanan yang terjadi jelang laga lanjutan AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 yang berlangsung kemarin," kata Iriawan.

Baca Juga:

Shin Tae-yong Komentari Aksi Teror Suporter Timnas Indonesia terhadap Bus Thailand

Kaca Bus Thailand Retak Akibat Suporter Indonesia, Manajer Thailand Madam Pang: Sudah Kami Lupakan

Bus Timnas Thailand Diteror Suporter Indonesia, Mano Polking: Menyedihkan

Iriawan mengakui PSSI terlalu percaya diri dengan keamanan di sekitar stadion sehingga membiarkan bus yang mengangkut Timnas Thailand hanya diberikan satu mobil pengawalan.

"Kami terlalu percaya diri dengan membiarkan Timnas Thailand menuju venue pertandingan dari hotel hanya menggunakan satu mobil pengawalan saja. Kami tidak pernah menduga dan sangat menyesal atas kejadian kemarin."

"Semoga Pemain, Official, Federasi, dan Seluruh Masyarakat Thailand dapat memberikan maaf kepada kami dan ini menjadi pelajaran yang amat sangat berharga bagi seluruh masyarakat sepak bola Indonesia," ucap Iriawan.

Iriawan memastikan kejadian serupa tidak akan terjadi lagi ke depannnya. Mantan Kapolda Metro Jaya itu pun mengingatkan semua pihak untuk memaknai rivalitas sehat dalam sepak bola.

"Kami di Federasi memastikan hal serupa tidak akan terjadi kembali di pertandingan-pertandingan yang akan datang. Cukup lah rivalitas kita hanya di lapangan sepak bola selama 90 menit. Di luar itu kita adalah sahabat," ungkap sosok yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.

Timnas Indonesia Timnas Thailand Thailand Ulah Suporter Suporter Indonesia Pssi Mochamad Iriawan Piala aff Piala AFF 2022 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.257

Berita Terkait

Liga Indonesia
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Pertandingan Malut United vs Persib Bandung diputuskan digelar pada 14 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 21 Oktober 2025
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Liga Champions
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Villarreal akan kedatangan Manchester City pada laga lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Estadio de la Ceramica Rabu (22/10) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Liga Champions
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Arsenal siap menjinakkan Atletico Madrid di Liga Champions. The Gunners punya rekor luar biasa saat melawan tim asal Spanyol!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Spanyol
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Bukan rahasia lagi bahwa Real Madrid sangat bergantung pada produksi Kylian Mbappe di lini depan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Liga Champions
Union SG vs Inter Milan: Marcus Thuram Absen, Cristian Chivu Ogah Bocorkan Penggantinya
Inter Milan tanpa Marcus Thuram saat lawan Union SG di Liga Champions. Cristian Chivu bungkam soal siapa pengganti sang bomber utama!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Union SG vs Inter Milan: Marcus Thuram Absen, Cristian Chivu Ogah Bocorkan Penggantinya
Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Rabu 22 Oktober 2025
Nonton Arsenal vs Atletico Madrid di Liga Champions dini hari ini! Cek jadwal, jam tayang, dan link streaming resmi Vidio di sini!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Rabu 22 Oktober 2025
Italia
Posisi Igor Tudor di Juventus Terancam, Ini 4 Kandidat Potensial Penggantinya
Igor Tudor berada di bawah tekanan yang semakin besar dan dua atau tiga pertandingan ke depan kemungkinan akan menentukan masa depannya sebagai pelatih Juventus.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Posisi Igor Tudor di Juventus Terancam, Ini 4 Kandidat Potensial Penggantinya
Jadwal
Link Live Streaming Union Saint-Gilloise vs Inter Milan, Rabu 22 Oktober 2025
Inter Milan akan menjalani laga tandang melawan Union Saint-Gilloise pada matchday ketiga Liga Champions 2025-2026 di Stadion Lotto Park, Rabu (22/10).
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Link Live Streaming Union Saint-Gilloise vs Inter Milan, Rabu 22 Oktober 2025
Spanyol
Statistik Gemilang Bisa Membawa Nico Paz Kembali ke Real Madrid
Nama Nico Paz mencuat di Serie A musim ini lewat penampilan gemilangnya bersama Como.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Statistik Gemilang Bisa Membawa Nico Paz Kembali ke Real Madrid
Prediksi
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Manchester City: Klub Inggris Sering Menyulitkan El Submarino Amarillo
Analisis lengkap prediksi skor Villarreal vs Manchester City UCL 22 Oktober. Cek statistik 'El Submarino Amarillo' tak pernah menang vs tim Inggris di 8 laga terakhir! Prediksi skor akhir 1-2.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Manchester City: Klub Inggris Sering Menyulitkan El Submarino Amarillo
Bagikan