Ketum PSSI dan Ketua NOC Bakar Semangat Timnas Indonesia U-23 Lawan Thailand
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 tidak berjuang sendirian saat menantang Thailand U-23, pada semifinal cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2021 Vietnam.
Selain didukung suporter, laga ini juga disaksikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari, dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali.
Duel Timnas Indonesia U-23 kontra Vietnam U-23 berlangsung di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Kamis (19/5) sore. Kedua tim harus saling bunuh demi melaju ke partai final.
Baca Juga:
Prediksi Thailand Vs Timnas Indonesia U-23: Pertarungan Dua Tim Paling Produktif
Hadapi Timnas Indonesia U-23, Pelatih Thailand Tak Lihat Rekor Pertemuan
Iriawan memasuki tribun VIP setengah jam sebelum laga dimulai. Ia sempat menyapa para jurnalis dan suporter Indonesia yang telah datang terlebih dahulu
Iriawan hadir ditemani Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, hingga Direktur Bisnis PT LIB Rudy Kangdra.
Lalu kemudian hadir juga Raja Sapta Oktohari. Ia ditemani Bendaraha Umum NOC Indonesia, Tommy Hermawan Lo.
Sesaat sebelum kick-off babak pertama dimulai, Menpora Zainudin Amali memasuki tribun. Namanya bahkan sempat diperkenalkan langsung lewat pengeras suara stadion.
Menpora Zainudin Amali juga datang bersama rombongan. Ia sempat bersalaman dengan Iriawan dan Raja Sapta Oktohari.
Laporan Langsung Taufik Hidayat dari Vietnam
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia