Ketua PSSI Bicara Pentingnya Piala AFF untuk Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkapkan pentingnya kejuaraan Piala AFF untuk Timnas Indonesia. Piala AFF atau yang dulu dikenal sebagai Piala Tiger merupakan turnamen antarnegara di Asia Tenggara (ASEAN).
"AFF cukup penting buat kami, karena itu untuk mengetes seperti apa performa Timnas di ASEAN," kata Iriawan dalam diskusi bersama awak media di Jakarta.
Sejak pertama digulirkan pada 1996, prestasi tertinggi Timnas Indonesia di Piala AFF adalah menjadi runner-up dalam lima edisi, yaitu pada 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016. Catatan tersebut hanya kalah oleh Thailand yang sudah delapan kali berlaga di final.
Baca Juga:
Jadwal Liga 2 2021 Hari Ini: Dewa United FC Vs Badak Lampung
Namun, dalam lima kesempatan ke final, Timnas Indonesia selalu gagal membawa pulang trofi. Hal ini yang menjadi atensi dari Iriawan.
Bagi Iriawan, Piala AFF masih memiliki gengsi tersendiri. Walau dalam beberapa tahun terakhir tim seperti Thailand mulai menurunkan pemain pelapis karena memilih fokus ke Piala Asia.
"Kami (PSSI) harus bisa membuktikan ke publik kalau kami (Timnas Indonesia) bisa menjadi juara, sebagai pengalaman berharga juga," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Karena itu, pada Piala AFF 2020 yang digelar di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022 mendatang, PSSI menargetkan Timnas Indonesia bisa menjadi juara untuk pertama kalinya. Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
Rizqi Ariandi
7.689
Berita Terkait
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Superkomputer Prediksi Hasil Chelsea vs Arsenal: Tim Tamu Punya Peluang Menang Lebih Besar
Alasan Vico Duarte Terima Pinangan Dewa United Banten FC
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Lecce pada Laga Serie A, Kamis 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Albacete vs Real Madrid: Menanti Racikan Alvaro Arbeloa
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Dewa United Banten FC Datangkan Gelandang Malut United Vico Duarte
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?