Ketika Arteta Akui Kalah Taktik dari Mourinho dan Minta Maaf kepada Fans

Musim lalu di tempat yang sama Arsenal mengakui keunggulan Tottenham Hotspur.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 05 Desember 2020
Ketika Arteta Akui Kalah Taktik dari Mourinho dan Minta Maaf kepada Fans
Mikel Arteta (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal asuhan Mikel Arteta akan menghadapi Tottenham Hotspur-nya Jose Mourinho di Tottenham Stadium, Minggu (6/12) malam WIB. Di tempat yang sama musim lalu Arteta harus mengakui keunggulan Mourinho dalam derby London Utara.

Pada pekan ke-35, tepatnya 12 Juli 2020, Arsenal harus meraih hasil mengecewakan. Mereka kalah 1-2. Dalam laga tersebut Arsenal sebenarnya tampil impresif sejak menit awal, bahkan berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-15 lewat gol Alexander Lacazette.

Baca Juga:

Arsenal Bakal Sulit Bergerak di Bursa Transfer

Massimiliano Allegri Dijagokan Gantikan Arteta di Arsenal

Akan tetapi keunggulan Arsenal hanya bertahan tiga menit. Tottenham berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Son Heung-min usai memanfaatkan kesalahan Sead Kolasinac dan David Luiz di lini pertahanan Arsenal.

Pada babak kedua, Arsenal sebenarnya lebih mendominasi jalannya pertandingan. Namun Tottenham berhasil memastikan kemenangan via gol Toby Alderweireld di menit ke-81.

Hasil tersebut memperpanjang rekor pribadi Jose Mourinho yang tidak pernah kalah ketika tim yang diasuhnya menghadapi Arsenal. Total 11 laga tak terkalahkan.

Seusai pertandingan, Arteta memberikan komentarnya soal duel taktik antara dirinya melawan Mourinho. Arteta mengakui keunggulan The Special One.

“Saya bisa melihat apa yang Mourinho coba lakukan dan belajar darinya, dia menang lagi, Anda mengetahui itu. Ini dua gaya yang sangat berbeda dan dia mengelola dengan sangat baik,” ujar Arteta seperti dikutip dari The Guardian saat itu.

“Saya sudah mengatakan sebelumnya pada saat melakukan sesi konferensi pers bahwa saya percaya dia selalu menemukan cara untuk menang.”

Tak ketinggalan, Arteta pun harus mengucapkan permintaan maaf kepada fans Arsenal usai kekalahan ini.

“Saya ingin menyampaikan permintaan maaf kepada para fans karena saya tahu betul betapa berartinya pertandingan ini untuk kami semua.”

Kini Arteta dan Arsenal kembali menghadapi lawan di tempat yang sama. Akankah Arteta kali ini mampu unggul taktik melawan Mourinho?

Premier League Arsenal Tottenham Hotspur Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.529

Berita Terkait

Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Kemenangan atas Honduras U-17 tidak otomatis membuat Timnas Indonesia U-17 lolos ke 32 besar.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Spanyol
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Real Madrid kembali dikabarkan membidik pemain yang memperkuat Liverpool.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Inggris
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik
Hingga pekan ke-11, Sunderland masih bertahan di empat besar klasemen sementara Premier League.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik
Inggris
Mantan Orang Dalam Liverpool Bantu Manchester City Menang Telak 3-0 atas The Reds
Manchester City memiliki senjata rahasia ketika menang 3-0 atas Liverpool pada pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Mantan Orang Dalam Liverpool Bantu Manchester City Menang Telak 3-0 atas The Reds
Timnas
Lolos atau Tidak ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Menang atas Honduras
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Honduras malam nanti.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Lolos atau Tidak ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Menang atas Honduras
Italia
Inter Milan dan AC Milan Jajaki Kesepakatan Penamaan Stadion Baru
Inter Milan dan AC Milan dikabarkan mulai melakukan penjajakan kesepakatan hak penamaan stadion baru mereka.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Inter Milan dan AC Milan Jajaki Kesepakatan Penamaan Stadion Baru
Inggris
Ketika Jeremy Doku Menjadi Mimpi Buruk untuk Conor Bradley
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League dan Jeremy Doku menjadi Man of the Match.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Ketika Jeremy Doku Menjadi Mimpi Buruk untuk Conor Bradley
Spanyol
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Real Madrid untuk pertama kalinya sejak awal musim gagal mencetak gol di LaLiga.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Timnas
Cara dan Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda menantang Honduras U-17, pada laga pamungkas Grup H di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Senin (10/11) pukul 21.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 10 November 2025
Cara dan Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Detail di Balik 1.000 Laga Pep Guardiola sebagai Pelatih
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League pada laga ke-1.000 Pep Guardiola melatih.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Detail di Balik 1.000 Laga Pep Guardiola sebagai Pelatih
Bagikan