Kesuksesan Banding Manchester City Jadi Preseden Buruk Penegakan Aturan UEFA Financial Fair Play

Hal ini bisa membuat klub-klub besar Eropa lain memanfaatkan cara Manchester City untuk mengakali aturan FFP.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 13 Juli 2020
Kesuksesan Banding Manchester City Jadi Preseden Buruk Penegakan Aturan UEFA Financial Fair Play
Manchester City (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City terbebas dari hukuman larangan tampil di kompetisi Eropa selama dua musim usai bandingnya terkait keputusan UEFA tersebut dikabulkan Pengadilan Arbitrase olahraga (CAS). Namun hal ini dianggap sebuah preseden buruk lemahnya penegakan regulasi Financial Fair Play (FFP).

Pada Februari lalu, UEFA menjatuhkan sanksi larangan tampil dua musim di kompetisi Eropa kepada Manchester City karena dianggap melanggar regulasi FFP. Manajemen The Citizens dituduh memanipulasi laporan pendapatannya agar bisa mengeluarkan dana transfer melebihi batas yang sudah diatur.

CAS memutuskan Manchester City tidak terbukti melanggar regulasi FFP dengan memanipulasi laporan keuangan terkait pemasukan sponsor. Hukuman denda karena dianggap tidak kooperatif sebesar 30 juta euro juga dipangkas menjadi 10 juta euro.

Baca Juga:

Bebas dari Hukuman UEFA, Manchester City Urung Absen di Dua Kompetisi Eropa

Tak Ada Sergio Aguero, Raheem Sterling pun Jadi

Pep Guardiola Minta UEFA Izinkan Manchester City Tampil di Liga Champions

Hal ini nyatanya menuai kritik dari berbagai pihak. Salah satu yang paling vokal bersuara adalah legenda Timnas Inggris, Gary Lineker.

"Larangan Manchester City telah dicabut dengan naik banding. Memang masih ada denda yang harus dibayar, tetapi ini kemenangan besar bagi klub," kata Lineker di Twitter.

"Sulit untuk melihat bagaimana aturan FFP UEFA dapat bertahan akibat hal ini. Faktanya, bisakah UEFA selamat dari dampak putusan ini?"

Wajar jika Lineker beranggapan seperti itu. Bukan tidak mungkin celah ini akan dimanfaatkan klub-klub besar lain di masa depan untuk mengakali regulasi FFP.

UEFA nampaknya juga menyadari keraguan publik terkait penegakan FFP efek suksesnya banding Manchester City. Konfederasi sepak bola Eropa tersebut menegaskan komitmennya untuk menegakkan aturan ini tanpa pandang bulu.

"Selama beberapa tahun terakhir, Financial Fair Play telah memainkan peran penting dalam melindungi klub dan membantu mereka menjadi berkesinambungan secara finansial. UEFA dan Asosiasi Klub Eropa tetap berkomitmen pada prinsip-prinsipnya," bunyi pernyataan resmi UEFA.

Manchester City UEFA Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Bagikan