Kesiapan Stefano Lilipaly Hadapi PSIS Semarang
BolaSkor.com - Bali United bisa sedikit lega lantaran Stefano Lilipaly sudah pulih. Winger 29 tahun ini siap diturunkan lawan PSIS Semarang dalam laga tunda Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto Magelang, Jumat (15/11) malam.
Lilipaly sempat dikhawatirkan bakal absen lantaran keluar lebih cepat pada partai lawan Persipura Jayapura. Kala itu, dia terlibat benturan dengan pemain Persipura, Dede Sulaeman serta Israel Wamiau.
Lilipaly sempat dibawa ke rumah sakit atas efek dari benturan itu. Namun, dalam dua sesi latihan yang dilakukan di Surabaya dan Magelang, Lilipaly menyatakan kesiapannya menghadapi tim Mahesa Jenar.
Bagi Lilipaly, laga ini sangat penting bagi kedua tim. PSIS Semarang kini sedang dikejar pada penghuni zona degradasi. Mereka hanya unggul dua poin saja dari Kalteng Putra di zona merah.
Baca Juga:
"Pasti pertandingan ini akan seru, karena dua tim sama-sama ingin menang. PSIS ingin menang buat bertahan di Liga 1. Bali United juga mau menang buat juara. Kita tahu PSIS tim bagus. Kita harus kerja keras dan semoga bisa dapatkan hasil terbaik," terang Lilipaly, Kamis (14/11) sore.
Ada dua kemungkinan yang bisa terjadi pada Lilipaly dalam laga tersebut. Dia menjalankan peran sebagai pemain sayap kiri, untuk menggantikan Melvin Platje. Bisa juga dia kembali sebagai gelandang serang menggantikan Paulo Sergio.
Bagi Lilipaly, dia siap memberikan yang terbaik buat tim. Meski ada sedikit rasa sakit, imbas dari benturan dengan pemain Persipura, Lilipaly berupaya tampil maksimal.
"Kondisi sudah bagus, saya bisa bermain lagi," tegas Lilipaly. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang