Piala Asia U-23 2024
Kesempatan ke Olimpiade 2024 Masih Ada, Menpora Minta Masyarakat Tetap Dukung Timnas Indonesia U-23
BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo, mengajak masyarakat untuk tetap mendukung perjuangan Timnas Indonesia U-23 meraih tiket Olimpiade Paris 2024.
Timnas Indonesia U-23 masih punya peluang berlaga di Olimpiade 2024, meski dikalahkan Irak pada laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5) malam waktu setempat.
Garuda Muda akan menjalani partai play-off Olimpiade Paris 2024 menghadapi wakil Afrika, Guinea. Pertandingan ini akan berlangsung di Lapangan INF Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5).
Jika memenangi laga tersebut, Timnas Indonesia U-23 akan meraih tiket terakhir Olimpiade Paris 2024 dan tergabung di Grup A. Di grup itu terdapat tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.
"Mari kita berikan dukungan selalu dan optimis karena masih ada satu pertandingan lagi untuk menentukan kita lolos Olimpiade atau tidak," kata Dito saat ditemui awak media usai menghadiri nonton bareng (nobar) laga Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Halaman Kemenpora, Jakarta, Jumat (3/5) dini hari.
Baca Juga:
Presiden Jokowi: Ayo Timnas Indonesia U-23 Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024 Lewat Laga Play-Off
Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea di Play-Off Olimpiade Paris 2024
Dito mengatakan secara keseluruhan dirinya bangga dan memberikan apresiasi atas apa yang ditampilkan Timnas Indonesia U-23 sepanjang Piala Asia U-23 2024. Timnas Indonesia U-23 mampu melewati target awal PSSI, yakni lolos dari fase grup.
Saat menghadapi Irak, kata Dito, Timnas Indonesia U-23 juga tampil agresif, bahkan sempat memimpin melalui sepakan Ivar Jenner pada menit 19. Namun, pada akhirnya, Irak berbalik unggul 1-2 setelah Zaid Tahseen Hantoosh (27') dan Ali Jasim (96') mencetak gol untuk Singa Mesopotamia.
"Bisa kita lihat bagaimana permainan sangat imbang dan potensi kemenangan timnas kita sangat besar. Dan memang di akhir kita belum mendapat keberuntungan untuk menang."
Lihat postingan ini di Instagram
"Tetapi kita sangat puas dengan melihat cara gameplay-nya anak-anak Timnas U-23 ini," tutur Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) tersebut.
Rizqi Ariandi
7.659
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat