Kesehatan Shin Tae-yong Jadi Alasan TC Timnas U-18 Ditunda
BolaSkor.com - PSSI secara resmi menunda pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia U-18 yang seharusnya digelar mulai Senin (28/6). Alasan utama PSSI menunda TC karena kesehatan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi menjelaskan Shin Tae-yong harus menjalani pengobatan dan chek up ke Korea Selatan. Shin Tae-yong meminta untuk menunda TC Timnas Indonesia U-18 tersebut.
Shin Tae-yong sudah pulang ke Korea Selatan pada Jumat (25/6) lalu. Tidak hanya Shin Tae-yong saja, para asisten asal Korea Selatan pun juga ikut menemaninya pulang.
Baca Juga:
TC Timnas Indonesia U-18 Ditunda, Shin Tae-yong Mudik ke Korea Selatan
"Melihat kondisi dan rekam jejak kesehatan Shin Tae-yong maka dengan alasan kemanusiaan, Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) memahami dan menyetujui kepulangannya," kata Yunus seperti rilis yang diterima oleh BolaSkor.com, Senin (28/6).
"Kita ketahui, selain TC Timnas U-18, juga ada banyak agenda Timnas lainnya yang sudah menanti kedepannya dan butuh kehadiran Shin Tae-yong."
Yunus Nusi menambahkan, PSSI akan menunggu road map terbaru dari Shin Tae-yong untuk TC Timnas Indonesia selanjutnya
"Dengan ini kami menunggu update road map terbaru lagi dari Shin Tae-yong sembari menjalani pengobatan di Korea Selatan. Kami berharap pelatih Shin Tae-yong cepat sembuh dan segera kembali melatih Timnas Indonesia," kata Yunus Nusi.
Pelatih Shin Tae-yong pernah menjalani perawatan intensif pada akhir Maret lalu. Dan bahkan dievakuasi dengan pesawat khusus sewaan untuk melanjutkan perawatan di Korea Selatan.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Dibantai Norwegia, Gennaro Gattuso Khawatir Italia Hat-trick Gagal Lolos Piala Dunia
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal