Kesan Wonderkid PSS Sleman Selama Jalani Persiapan Virtual Timnas Indonesia U-19


BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19 menggelar latihan secara virtual. Persiapan secara daring yang rencananya berakhir 15 Juni itu memberi kesan tersendiri bagi wonderkid PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar.
Penyerang berusia 18 tahun itu memang dipanggil Shin Tae-yong bersama puluhan pemain lain. Saddam merupakan pemain jebolan Timnas U-18 yang berlaga di ajang Piala AFF 2019 silam.
Kepada BolaSkor.com, pemain asal Jepara itu menjelaskan jika materi latihan lebih banyak ke penjagaan kebugaran. Beberapa menu latihan wajib dilahap semua pemain, mulai core dan weight training yang difokuskan untuk pengembangan power hingga pemeliharaan stabilisasi.
Baca Juga:
PSSI Tunggu Progam Tim Pelatih terkait TC Timnas Indonesia Senior dan U-19 di Jakarta
Plt Sekjen PSSI Pastikan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Kembali ke Indonesia pada Awal Juli
"Ada latihan angkat beban seperti gym dan terutama memang soal kebugaran. Jadi pelatih tahu bagaimana kondisi pemain saat ini," kata Saddam Emiruddin Gaffar, Senin (15/6).
Dia memaparkan, program latihan sendiri berlangsung pagi hari mulai Senin hingga Jumat. Para pemain diberi kesempatan libur dua hari dalam sepekan.
"Sore sih menambah latihan sendiri, terutama feeling ball dan weight training lagi. Tidak perlu menunggu instruksi pelatih, ya kesadaran diri sendiri saja," paparnya.
Latihan virtual itu jadi pengalaman baru para pemain, mengingat latihan di lapangan ditiadakan karena wabah COVID-19. Saddam Emiruddin Gaffar mengakui kendala terbesar adalah masalah sinyal jaringan.
"Ini jadi pengalaman pertama saya selama bermain bola. Tapi memang kesannya lebih mudah, karena pelatih juga tahu langsung kondisi pemain," pungkas dia. (Laporan Kontributor Muhammad Fadly/Yogyakarta)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siap Tempur Lawan Arab Saudi dan Irak, Jordi Amat Berharap Wasit Bersikap Adil
'Hobi' Chelsea Koleksi Kartu Merah Hambat Alejandro Garnacho

Pelatih Legendaris AC Milan Kritik Keras Bintang Inter Milan

Isu Pemain Mogok Tampil Warnai Kemenangan Real Madrid di Kazakhstan

Napoli Kalahkan Sporting, Antonio Conte dan Kevin De Bruyne Bantah Berselisih

Massimiliano Allegri Inginkan Bek Baru, AC Milan Bersiap Gaet Joe Gomez pada Januari

Beri Kebebasan Penuh, Mikel Arteta Ingin Martin Odegaard Lebih Berani Ambil Risiko

AS Roma vs Lille: Calvin Verdonk Kemungkinan Starter, Gasperini Waspadai Olivier Giroud

Cetak Brace, Rasmus Hojlund Samai Jumlah Gol yang Dibuatnya dalam 35 Laga Terakhir di Manchester United

Presiden AC Milan Ungkap Detail Stadion Baru, Berbentuk Oval, Berkapasitas 71.500, dan Dua Tingkat
