Kepindahan Neymar ke Real Madrid Dinilai Tak Akan Sepahit Luis Figo
BolaSkor.com - Mantan gelandang Barcelona, Gaizka Mendieta, menilai kepindahan Neymar ke Real Madrid masih dapat diterima suporter Barcelona. Menurut Mendieta, pembelotan paling pahit ialah yang dilakukan Luis Figo.
Neymar dikabarkan akan kembali bermain di La Liga. Namun, pemain tim nasional Brasil itu akan membela musuh bebuyutan Barcelona, Real Madrid.
Belum juga terealisasi, wacana transfer tersebut telah memantik polemik. Neymar dianggap sebagai pengkhianat oleh sejumlah pendukung Blaugrana.
Namun, Mendieta menilai rasa pahit yang ditimbulkan oleh transfer Neymar tak akan menandingi ketika Luis Figo memutuskan hengkang ke Los Blancos pada bursa transfer musim panas 2000.
"Saya tidak akan terkejut jika Neymar meneken kontrak dengan Real Madrid. Dia adalah pemain yang bisa melihat tantangan berikutnya. Jika itu terjadi dia akan melakukan segalanya di Real Madrid. Saya tidak akan terkejud dengan hal itu," papar Mendieta seperti dikutip BolaSkor.com dari Fourfourtwo.
"Saya pikir perekrutan Luis Figo yang dilakukan Real Madrid lebih sulit diterima suporter Barcelona daripada Neymar. Figo lebih penting, dia adalah kapten. Namun, Neymar telah hengkang terlebih dahulu ke Paris Saint-Germain," kata Mendieta.
Meski sempat menerima ancaman dan potongan kepala hewan ketika bertanding melawan Barcelona, Figo tetap merengkuh sejumlah gelar bersama El Real. Pemain asal Portugal itu memenangi tujuh gelar termasuk satu trofi Liga Champions pada musim 2001-2002.
"Kami akan melihat apakah Neymar akan pergi ke Madrid. Saya tak memungkiri jika Neymar adalah pemain yang hebat, namun melihat Figo meneken kontrak dengan Real Madrid berarti sangat banyak. Saya tidak tahu apakah kita akan melihat hal-hal seperti itu di masa depan."
Johan Kristiandi
18.279
Berita Terkait
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026