Piala Dunia Antarklub 2025
Keok Melawan Real Madrid, Igor Tudor Klaim 10 Pemain Juventus Minta Diganti
BolaSkor.com - Pelatih Juventus, Igor Tudor, menyebut kelelahan menjadi faktor utama timnya kalah 1-0 melawan Real Madrid pada babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025, di Hard Rock Stadium, Rabu (2/7) dini hari WIB.
Juventus gagal melangkah ke perempat final Piala Dunia Antarklub usai takluk 1-0 melawan Madrid.
Juventus yang lebih banyak menerima serangan akhirnya kebobolan lewat sundulan Gonzalo Garcia pada menit ke-54.
Juventus Kelelahan
Igor Tudor menegaskan, kekalahan kali ini tidak terlepas dari kondisi fisik para pemainnya.
Baca Juga:
Xabi Alonso Sebut Real Madrid Harusnya Cetak Lebih Banyak Gol ke Gawang Juventus
Hasil Piala Dunia Antarklub 2025: Bungkam Juventus 1-0, Real Madrid Lolos Perempat Final
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus, Rabu 2 Juli 2025
View this post on Instagram
Lloyd Kelly tertatih-tatih ketika keluar lapangan. Sementara itu, Kenan Yildiz juga ditarik keluar.
"Saya harus memberi selamat kepada pemain karena mereka berpegang teguh kepada rencana yang kami miliki dan mereka mengikuti strategi," kata Tudor kepada Sport Mediaset.
"Mereka memberikan segalanya pada situasi tersebut. Pada akhirnya, ada 10 pemain yang meminta untuk keluar," sambung sang pelatih.
"Yildiz melakukan peregangan dan kami khawatir dia akan cedera. Sementara itu, pemain lain juga berada pada situasi yang sama," tegas Tudor.
Juventus Tidak Pulang dengan Tangan Hampa
Johan Kristiandi
17.791
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi