Kenangan Richard Mainaky Latih Tontowi Ahmad
BolaSkor.com - Pelatih Ganda Campuran Indonesia, Richard Mainaky, mengenang pengalamannya selama melatih Tontowi Ahmad. Richard menyebut suka duka hingga Tontowi menjadi juara Olimpiade 2020.
Tontowi mengumukan pensiun dari dunia bulu tangkis melalui akun media sosialnya, Senin (18/5). Sebelumnya kabar mengenai pebulu tangkis yang akrab disapa Owi itu sudah santer sejak awal 2020.
Dalam unggahan tersebut, Owi menyebut masih ada beberapa turnamen yang harus dilakoni. Selain itu, mantan pasangan Liliyana Natsir tersebut mengaku akan berbicara dengan sponsor.
Richard yang menggembleng Owi mengaku sudah menerima pesan mengenai pensiunnya. Richard pun mengungkapkan kesulitan yang sempat dilalui saat melatih Owi.
Baca Juga:
"Memang sulit, dia waktu saya ambil cuma punya satu kharisma ukup bagus. Bola atas dia punya prospek yang baik, tetapi sulit membentuk kakinya yang sangat lemah," kata Richard.
"Sulit membentuknya, dengan kesulitan itu membuat saya semangat dan pantang menyerah. Owi berkemauan keras, saya latih dilahap semua. Dia punya ambisi yang kuat."
"Kalau dilihat dari prestasi sangat puas. Karena dari Trikus, Nova, Vita, Liliyana, sampai terakhir Owi itu, mereka menyempurnakan prestasi yang sudah diraih. Akhirnya mereka memenangi medali emas Olimpiade 2016," lanjutnya.
Berbagai prestasi diraih oleh Tontowi Ahmad selama berkarier di dunia bulu tangkis. Termasuk di antaranya adalah All England, Olimpiade 2016, dan Kejuaraan Dunia.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan