SEA Games 2025
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
BolaSkor.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia meminta Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) untuk merombak tim yang akan dikirimkan ke SEA Games 2025.
Kemenpora berharap skuad yang diturunkan pada pesta olahraga bergengsi se-Asia Tenggara itu merupakan skuad yang terbaik.
Sebelumnya, PBSI mengungkapkan bahwa skuad yang diturunkan untuk tampil di SEA Games 2025 akan diisi oleh para atlet muda potensial.
PBSI mengambil keputusan itu sebagai program regenerasi jangka panjang dan memberikan pengalaman berharga kepada para atlet muda.
Namun, setelah Kemenpora dan PBSI melangsungkan review bersama-sama, diketahui bahwa nantinya akan ada perombakan skuad.
Baca Juga:
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
View this post on Instagram
"Bulutangkis sendiri kemarin saat review juga ada perkembangan yang sangat signifikan, yaitu mereka akan menurunkan juga atlet-atlet terbaik," ungkap Surono.
"karena Malaysia dan Thailand itu ternyata skuadnya terbaik. Makanya, sekarang disepakati antara tim review dan PBSI akan ada beberapa pergantian pemain, yang terbaik masuk di situ," tambahnya.
Diketahui bahwa dua negara yang bisa dibilang merupakan rival dari Indonesia akan menurunkan skuad terbaiknya pada ajang yang akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember mendatang itu.
Tim Thailand terlihat bertekad untuk meraih medali emas dengan mengirimkan pemain-pemain top dunia.
Beberapa contohnya ialah turunnya peraih medali perak Olimpiade Paris 2025, Kunlavut Vitidsarn, serta ganda campuran nomor tiga dunia, Dechapol Puavaranukroh/Suppisara Paewsampran.
Sementara itu, Malaysia juga mengirimkan atlet terbaiknya, seperti duet ganda putra andalan mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Selain itu, mereka juga menurunkan juara dunia sektor ganda campuran, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.
Rencana Regenerasi PBSI di SEA Games 2025
Tengku Sufiyanto
17.715
Berita Terkait
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto