Kemenpora Bertemu PSSI, Tiga Hal Dibahas

Pertemuan berlangsung di Gedung Kemenpora, Selasa (2/2).
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 02 Februari 2021
Kemenpora Bertemu PSSI, Tiga Hal Dibahas
Ketum PSSI Mochamad Iriawan bersama Menpora Zainudin Amali. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia mengadakan pertemuan dengan PSSI di Gedung Kemenpora, Selasa (2/2). Ada tiga poin yang dibahas dalam pertemuan seperti disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali.

Dalam pertemuan Menpora juga didampingi Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto, termasuk Deputi. Adapun PSSI diwakili Ketua Umum (Ketum) Mochamad Iriawan yang ditemani Wakil Ketua Umum (Waketum) Iwan Budianto, Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Yunus Nusi, dan Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ahmad Hadian Lukita.

"Kami telah rapat koordinasi yang biasa dan rutin untuk monitoring. Khusus PSSI karena ada panduan khusus melalui Inpres Nomor 3," kata Zainudin Amali.

Baca Juga:

Pelatih Persib Tak Masalah Geoffrey Castillion Dipinjamkan ke Como 1907

Pelatih dan Manajemen Persebaya Sepakat soal Skuat Musim 2021

Poin pertama yakni terkait Piala Dunia U-20, yang akan digelar pada 2023 setelah edisi 2021 dibatalkan. Indonesia tetap ditunjuk sebagai tuan rumah. Pembahasan juga meliputi rencana pemusatan latihan jangka panjang bagi Timnas Indonesia U-19.

"Untuk itu, masih menunggu surat resmi FIFA dulu, bahwa diundur. Pengumuman sudah kita dengar, tapi secara resmi harus ada tertulis. Dengan dasar itu kita terbitkan payung hukum baru."

Sementara poin kedua yakni persiapan Timnas Indonesia U-23 menuju SEA Games 2021 di Vietnam. Ketiga yakni kompetisi.

"Ketum dan PSSI melaporkan secara resmi tentang liga yang sudah diputuskan dihentikan. Tetapi dicari jalan keluarnya untuk bergulir kembali."

Bagi Kemenpora, kompetisi penting untuk bisa bergulir termasuk pada 2021. "Kompetisi itu kebutuhan untuk tim nasional. Bagi kami, yang kami tekankan dengan kompetisi kita siapkan tim nasional, dari berbagai kelompok umur, termasuk senior."

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menjelaskan bahwa kompetisi musim 2021 sedang dirancang. "Perencanaan sudah dibuat LIB, termasuk pramusim karena klub menginginkan."

"Surat permintaan izin sudah kami tanda tangani untuk diberi ke kepolisian. Apabila kantongi izin, kita melakukan persiapan agar klub persiapkan diri."

Menpora Zainudin Amali Timnas Indonesia U-19 Timnas indonesia u-20 SEA Games 2021 Pssi Mochamad Iriawan Kemenpora Zainudin Amali Liga 1 Piala dunia u-20 Timnas indonesia u-23 SEA GAMES
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Timnas Indonesia U-17 dan Nova Arianto bakal membentuk kerangka Timnas Indonesia U-20.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 13 November 2025
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Pemain FC Volendam, Mauro Zijlstra, berharap bisa memperkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas Indonesia U-22 awalnya akan beruji coba dengan Bahrain dan Mali. Namun, pada akhirnya Bahrain memilih mundur.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
PSSI menyurati klub-klub yang para pemainnya dipanggil ke pemusatan latihan atau TC Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Timnas
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
PSSI terus berkomunikasi dengan klub Marselino Ferdinan terkait peluang sang pemain tampil di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Tiga pemain yang dimaksud adalah Reycredo Beremanda, Muhammad Mishbah, dan Luke Xavier Keet.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Timnas
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Simak informasi lengkap mengenai harga dan cara mendapatkan tiket laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Timnas
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Rumor Bojan Hodak menjadi pelatih Timnas Indonesia menguat akhir-akhir ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Bagikan