Kemenangan Arema FC Tinggal Faktor Keberuntungan Saja bagi Ahmad Nur Hardianto

Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 29 November 2019
Kemenangan Arema FC Tinggal Faktor Keberuntungan Saja bagi Ahmad Nur Hardianto
Arema FC. (BolaSkor.com/Kristian Joan)

BolaSkor.com - Misi curi poin sekaligus kembali ke jajaran dua besar klasemen Liga 1, gagal dilakukan oleh Arema FC. Tim asuhan Milomir Seslija kalah tipis 0-1 saat menantang Bhayangkara FC di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Rabu (27/11) kemarin.

Bagi Ahmad Nur Hardianto, tim Singo Edan sebenarnya tidak seharusnya kalah. Mengingat bagaimana perlawanan yang ditampilkan rekan setimnya, cukup merepotkan dan mengimbangi Bhayangkara FC.

"Kami para striker, sudah menjalankan setiap instruksi pelatih di lapangan. Hanya kurang beruntung saja," kata striker andalan Arema FC tersebut.

Baca Juga:

Persija dan Bali United Raih Kemenangan, Persebaya Imbang Lawan Semen Padang

Satu Kesalahan Fatal Jadi Penyebab Gagalnya Misi Curi Poin Arema FC dari Bhayangkara FC

Faktor keberuntungan, memang menjadi pembeda bagi hasil Arema FC dalam beberapa pertandingan Liga 1. Terutama dalam 3 pertandingan terakhir, yang hanya bisa menghasilkan 1 poin dari hasil imbang 1-1 kontra Persija Jakarta, selain dua kekalahan di markas Bhayangkara FC dan Persib Bandung.

Episode negatif itu lah yang ingin segera diakhiri Arema FC saat kembali bermain di kandang nanti. Yaitu saat menjamu Kalteng Putra (01/12) di Stadion Kanjuruhan, dan Bali United (15/12) di kesempatan berikutnya.

"Di setiap pertandingan, sudah pasti kami inginnya menang dan meraih tiga poin. Tapi usaha kami sudah maksimal di lapangan, tinggal Keberuntungan," tandasnya.

Kekalahan itu membuat posisi Arema FC semakin terancam di jajaran papan atas. Mereka masih tertahan di enam besar dengan 42 poin, disusul Bhayangkara FC dan Persib (41) serta PSS Sleman (40) dan Persebaya (38) di sepuluh besar klasemen Liga 1.

Arema FC Ahmad Nur Hardianto Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan