Kembali Merapat ke Kuala Lumpur FA, Achmad Jufriyanto Berikan Penjelasan
BolaSkor.com - Bek Indonesia, Achmad Jufriyanto kembali merapat ke klub Malaysia, Kuala Lumpur FA. Ada peluang dirinya terus berseragam di skuat berjuluk The Hawk untuk kompetisi Liga Super Malaysia 2019. Terlebih, ia tak masuk daftar pemain yang dicoret seperti yang dirilis.
Mantan penggawa Persib Bandung itu telah mengikuti latihan Kuala Lumpur FA sejak 21 November. Sesi latihan perdana Kuala Lumpur FA telah digelar mulai 19 November.
Kini Achmad Jufriyanto berada di bawah arahan Chong Yee Fatt. Chong Yee Fatt sebelumnya sempat menjabat sebagai caretaker setelah kursi pelatih diisi Fabio Magrao.
Menurut Jupe, panggilan Achmad Jufriyanto, dirinya kini dalam tahap negosiasi dengan manajemen Kuala Lumpur FA. Apalagi, kontraknya akan berakhir Desember 2018.
"Tim memang sudah mulai persiapan dari 19 November. Kontrak saya kebetulan sampai Desember. Kontrak satu tahun dengan opsi perpanjangan," kata Achmad Jufriyanto kepada BolaSkor.com, Kamis (29/11).
"Sudah atau sedang dalam proses komunikasi untuk musim 2019," tambah Achmad Jufriyanto.
Achmad Jufriyanto bergabung dengan Kuala Lumpur FA jelang Liga Super Malaysia 2018 bergulir. Ia kerap diandalkan, termasuk sebagai gelandang bertahan.
Sayang, kiprahnya bersama Kuala Lumpur FA tidak berujung manis. Kuala Lumpur FA finis di tempat ke-10 atau hanya satu tangga dari zona degradasi.
"Yang pasti target saya, mau lebih baik lagi di tahun depan, di manapun itu," ujar Achmad Jufriyanto.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal