Kembali Hadir, Ada yang Baru di GoBasket 3 Dekade

GoBasket 3 Dekade kembali hadir untuk mengobati rindu.
Andhika PutraAndhika Putra - Rabu, 05 Januari 2022
Kembali Hadir, Ada yang Baru di GoBasket 3 Dekade
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Setelah vakum beberapa tahun akibat pandemi, turnamen basket 3 Dekade kembali hadir dan akan digelar mulai 8 Januari 2022. Ada yang baru dan berbeda dari turnamen bertajuk GoBasket 3 Dekade di GOR Bulungan, Jakarta Selatan.

Jika biasanya turnamen ini mempertandingan tim antar-alumni SMA se-DKI Jakarta. Kali ini turnamen diselenggarakan antar klub dan Kelompok Umur, serta juga memperebutkan Piala Bergilir H. Prasetyo Edi (Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta).

Di antaranya kategori komunitas, kelompok usia antar sekolah U-12 dan U-14, dan kategori alumni antar perguruan tinggi. Total, ada 48 tim yang berpartisipasi dan akan menjalani 104 pertandingan.

"Saya secara pribadi telah beberapa kali bekerja sama dalam penyelenggaraan turnamen basket 3 dekade. Namun sempat vakum karena adanya pandemi covid-19," kata CEO @GoBasket.id, Marcel G Oemkhe dalam jumpa pers yang di kawasan Jakarta Selatan, Rabu 5 Januari 2022.

"Setelah berhasil menyelenggarakan GoBasket Women Pickup Games beberapa waktu lalu, kami pede bisa menjadi provokator para pecinta dan penggemar basket untuk menggelar kompetisi basket yang fun, penuh persaingan, dan tetap menjunjung tinggi sportivitas," lanjut Marcel.

Mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19, turnamen ini akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan ketat di setiap pertandingan. Seperti tes swab antigen dan menunjukkan sertifikat vaksin di aplikasi PeduliLindungi.

Baca Juga:

IBL Melangkah di Jalan yang Tepat

Mengawal Mimpi Dewa United Surabaya di 2022

Ajang GoBasket 3 Dekade 2022 ini pun melibatkan stakeholder dan para pegiat basket di DKI Jakarta. Serta bekerja sama dengan Gemilang Pro selaku panitia penyelenggara.

"Kami sudah sering bekerja sama dengan Marcel, dan hari ini memang banyak tantangan khususnya karena pandemi. Tapi dengan semangat sportivitas dan tetap mengedepankan protokol kesehatan, serta koordinasi dengan pihak serta instansi terkait, kami harap acara dapat berjalan dengan lancar," kata Muhaemin, perwakilan dari Gemilang Pro.

Adapun acara 3 Dekade ini didukung media partner Bolaskor.com. Founder dari Bolaskor.com Lexyndo Hakim mengatakan pihaknya tentu berupaya mendukung apapun kegiatan positif khususnya dalam bidang olahraga.

"Bolaskor.com sebagai salah satu media olahraga di Indonesia tentunya angkat topi dan apresiasi kepada GoBasket.id yang bergerak cepat dan bekerja nyata dalam melakukan aktivasi kegiatan-kegiatan basket di Jakarta," kata Lexy.

"Semoga GoBasket.id terus menularkan virus-virus positif dalam olahraga basket, khususnya dalam penyelenggaraan kompetisi-kompetisi basket pria dan wanita yang penuh sukacita dan tetap penuh persaingan," lanjutnya.

Sementara itu, tidak hanya GoBasket 3 Dekade, setelah sukses menggelar Women Pickup Games bekerja sama dengan Peak, GoBasket juga akan menggelar turnamen basket putri yang berkolaborasi dengan tim basket GMC Cirebon.

"Kami (akun Instagram) GoBasket.id membuka ruang kepada siapa pun penggila basket untuk berkolaborasi memajukan dunia basket Indonesia," tutur Marcel.

Breaking News Basket GoBasket
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Italia
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
AC Milan dikabarkan mengincar ujung tombak Borussia Dortmund, Fabio Silva, untuk didaratkan pada bursa transfer musim dingin. Rossoneri tak sendiri, Roma dan Juventus juga ikut memburu!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Timnas
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Empat pemain abroad dipastikan main di SEA Games 2025 bersama Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Liga Indonesia
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSIM akan dijamu Persija di SUGBK, Jakarta, Jumat (28/11). Tak kurang dari 50 ribu suporter diprediksi bakal memadati SUGBK.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bagikan