Liga 1

Kembali dari Tugas Negara, Rizky Ridho Termotivasi Lanjutkan Tren Positif Persija

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 26 November 2023
Kembali dari Tugas Negara, Rizky Ridho Termotivasi Lanjutkan Tren Positif Persija
Rizky Ridho sudah kembali berlatih dengan Persija usai memperkuat Timnas Indonesia. (Media Persija)

BolaSkor.com - Rizky Ridho sudah kembali berlatih dengan klubnya, Persija Jakarta, di Sawangan, Depok, sejak Kamis (23/11). Sebelumnya, Ridho sempat meninggalkan tim untuk menjalankan tugas negara, yakni memperkuat Timnas Indonesia di dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia kontra Irak (16/11) dan Filipina (21/11).

Setelah kembali, Ridho menyatakan bahwa fokus dan pikirannya saat ini sudah tercurah sepenuhnya ke Persija. Ridho ingin membantu Persija melanjutkan tren positif yang diraih sebelum jeda internasional.

Sebelum international break atau FIFA Matchday, Persija meraih dua kemenangan beruntun atas PSM Makassar dan Persikabo 1973. Dua hasil tersebut meningkatkan kepercayaan diri para pemain Persija.

"Saya melihat semua dalam kondisi yang baik dan mempunyai motivasi yang tinggi," kata Rizky Ridho.

Baca Juga:

Pelatih Persija Sebut Laga Tandang Kontra Bhayangkara FC Rasanya Berbeda

Persib Enggan Tren Positif Dihentikan Dewa United FC

Dengan modal kemenangan atas PSM dan Persikabo, Rizky Ridho optimistis Persija bisa kembali meraih tiga poin pada pekan ke-20 Liga 1 2023/2024. Tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut dijadwalkan menghadapi Bhayangkara FC, Senin (27/11).

Meski berstatus sebagai tim tamu, laga tersebut akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, yang selama ini juga menjadi markas bagi Persija. Selain itu, para pemain juga termotivasi mengalahkan Bhayangkara FC sebagai kado kemenangan.

Satu hari usai laga, yakni pada 28 November, Persija merayakan berulang tahun yang ke-95. Rizky Ridho dan kawan-kawan tentu ingin meraih kemenangan untuk menyambut momen spesial tersebut.

"Saya melihat semua sudah konsentrasi untuk laga melawan Bhayangkara FC. Insyaallah kami akan memberikan yang terbaik," ujar mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut.

Persija jakarta Bhayangkara FC Rizky Ridho Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.307

Bagikan