Kelemahan Terekspos, Thailand Akan Belajar dari Kesalahan

Meski berhasil memetik tiga poin setelah membekap Timnas Indonesia dengan skor 4-2, kubu Thailand tidak sepenuhnya puas.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 17 November 2018
Kelemahan Terekspos, Thailand Akan Belajar dari Kesalahan
Pemain Thailand, Sanrawat Dechmitr dalam konferensi pers usai mengalahkan Timnas Indonesia (BolaSkor.com/Frengky Aruan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Meski berhasil memetik tiga poin setelah membekap Timnas Indonesia dengan skor 4-2, kubu Thailand tidak sepenuhnya puas.

Tim berjuluk The War Elephants memang mampu mengalahkan Timnas Indonesia. Namun kemenangan itu harus diraih Thailand setelah sempat dibuat kesulitan oleh Tim Garuda, terutama di paruh pertama.

Pelatih Thailand, Milovan Rajevac mengakui pasukannya tidak tampil sesuai yang diharapkan. Bahkan menurut Rajevac, di atas lapangan, kekurangan pasukannya jelas terlihat.

"Ada masalah di lini tengah dalam mengedalikan permainan. Karenanya saya melakukan
perubahan yang penting untuk menguasai lini tengah," kata Rajevac usai laga.

"Perubahan ini memberikan efek dan kami bermain lebih baik di babak kedua. Kami terkejut karena Indonesia memulai pertandingan dengan baik. Kami membuang peluang dan setelah itu kebobolan."

Rajevac menyoroti permainan pasukannya yang terlihat kepayahan meladeni permainan menekan yang ditampilkan armada Bima Sakti.

"Mereka (Indonesia) membuat pemain saya melakukan kesalahan. Mereka mengawali pertandingan dengan baik terutama di babak pertama," papar Rajevac.

Hal serupa diungkap oleh gelandang Thailand, Sanrawat Dechmitr. Pemain berusia 29 tahun itu mengatakan apa yang terjadi pada laga melawan Indonesia bisa menjadi bekal berharga sebelum menghadapi laga berikutnya melawan Filipina.

"Pertandingan melawan Filipina sangat dekat. Semua pertandingan adalah pengalaman baru dan kami harus menyiapkan diri, belajar dari kesalahan. Kami harus bersiap untuk
pertandingan selanjutnya dan mencoba meraih hasil positif di pertandingan selanjutnya," ujar Sanrawat.

Thailand akan melakoni laga ketiga mereka di Grup B Piala AFF 2018 saat tandang ke markas Filipina, Rabu (21/11) WIB. Pertandingan ini sangat menentukan posisi Thailand di klasemen sekaligus peluang mereka ke semifinal. Saat ini Thailand yang ada di puncak klasemen Grup B memiliki poin enam, sama dengan raihan Filipina yang juga baru melakukan dua laga. (Laporan Langsung Frengky Aruan/BolaSkor.com dari Thailand)

Piala AFF 2018 TIMNAS Thailand Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.503

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Bagikan