Kekhawatiran Mario Gomez dalam Laga Persib Bandung Vs Arema FC
BolaSkor.com - Kekhawatiran tinggi dirasakan pelatih Persib Bandung, Mario Gomez menjelang laga melawan Arema FC di lanjutan Liga 1 2018, yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage Bandung, Kamis (13/9). Bukan karena takut kalah, namun pelatih asal Argentina ini khawatir terhadap kinerja wasit yang akan memimpin laga tersebut.
Sebab dikatakan Mario, sejauh ini beberapa pemainnya seperti Ardi Idrus, Bojan Malisic, Hariono, dan Ghozali Siregar sudah megoleksi dua kartu kuning. Satu kartu kuning tambahan akan membuat mereka absen di laga selanjutnya.
"Kami harus menjaga untuk menghindari karena ada beberapa pemain memiliki dua kartu kuning. Kami tidak takut untuk bermain, tapi kami khawatir pada wasit yang setiap waktu akan memberikan kartu kuning pada kami," ujar Mario di Stadion GBLA Gedebage Bandung, Sabtu (8/9).
Sementara untuk bertanding, Mario mengaku sudah percaya diri bahwa pemainnya bisa mengalahkan Arema FC. Sebab dari game internal yang dilakukan, para pemainnya mampu menjalankan instruksinya dengan baik.
"Sebenarnya kami ingin beruji tanding, tapi tidak ada tim yang mau ke sini. Jadi kami memiliki opsi latihan dengan membuat game internal. Hasilnya sangat bagus meski bermain selama 30 menit," katanya.
Mario berharap hasil positif itu bisa diperagakan para pemainnya saat melawan Arema FC. Sehingga keinginan menjadikan Persib tetap berada di puncak klasemen bisa terwujud.
"Kami harus tetap di puncak. Maka kami harus menang di setiap pertandingan," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja