Kehadiran Kelly Purwanto Buat Daniel Wenas Tenang


BolaSkor.com - Penggawa Bogor Siliwangi, Daniel Wenas, mengungkap peran penting Kelly Purwanto di dalam tim. Menurut Daniel, kehadiran Kelly membuat seluruh pemain merasa tenang.
Pada turnamen pramusim, Siliwangi sudah tampil menjanjikan dengan datangnya pemain anyar seperti Wenas, Andrey Mahardika, serta sokongan dari penggawa veteran seperti Fadlan Minallah. Akan tetapi, Siliwangi memiliki masalah dalam penguasaan bola.
Klub besutan Ali Budimansyah itu terlalu sering melakukan turn over. Kini dengan adanya Kelly, masalah itu bisa teratasi.
Baca Juga:
Sahabat Semarang Tutup Seri Pertama Srikandi Cup dengan Tiga Kemenangan
Van Pelt Triple Double, Pacific Caesar Bungkam Prawira Bandung
Tim Nasional Basket Indonesia Dipastikan Lolos ke Kualifikasi FIBA Asia 2021
"Adanya Kelly itu membuat saya dan tim merasa aman di lapangan. Kami percaya Kelly bisa menjaga bola dengan baik," ujar Wenas.
"Saat pramusim di Solo, kami memang banyak melakukan turn over, terlalu sering kehilangan bola. Sekarang setiap bola ada di tangan Kelly, kami merasa aman," sambung mantan penggawa Pelita Jaya tersebut.
Penguasaan bola Siliwangi semakin membaik dengan hanya melakukan 14 turn over saat menghadapi Stapac Jakarta pada seri kedua IBL 2018/2019 di Britama Arena, Jakarta, Jumat (7/12). Adapun Kelly Pruwanto mencatatkan empat poin dan delapan assist pada pertandingan tersebut. Namun, Siliwangi belum mampu meraih kemenangan setelah takluk 65-67 dari Stapac Jakarta.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit

Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana

Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas

Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Semakin Melorot, Manchester United Merangkak Naik

Kemenangan AC Milan Berbau Kontroversi, Pertandingan Juventus vs Inter Milan Jadi Perbandingan

Mental Sempat Drop, Pelatih Malut United Berharap Kepercayaan Diri Yakob Sayuri Pulih Lagi

Hasil Denmark Open 2025: Jonatan Christie Juara Lagi, Fajar/Fikri Runner-Up

Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior

Hasil Super League 2025/2026: Arema FC Bungkam PSM, Bali United Menang di Kandang Persijap
