Kebenaran Masuknya Nama Brahim Diaz dalam Upaya Madrid Datangkan Jude Bellingham
BolaSkor.com - Pakar bursa transfer, Fabrizio Romano, mengungkapkan proses transfer Jude Bellingham ke Real Madrid. Ia membantah jika Los Blancos memasukkan nama Brahim Diaz dalam kesepakatan.
Real Madrid terus membangun skuad dengan prioritas memboyong pemain muda. Kali ini, bintang muda yang ada dalam radar Madrid adalah Jude Bellingham.
Real Madrid dikabarkan telah menghubungi perwakilan pemain tim nasional Inggris itu. Kedua kubu telah sepakat karena Bellingham tertarik memperkuat Madrid.
Baca Juga:
Sikap Tegas Carlo Ancelotti Terkait Masa Depannya di Real Madrid
Real Madrid Juara Copa del Rey: Titel Ke-25 Karim Benzema, 20 Trofi untuk Los Blancos
Kini, tugas Madrid adalah mencari kesepakatan dengan Borussia Dortmund. Kabarnya, harga Bellingham akan lebih dari 100 juta euro.
Menurut laporan yang beredar pada beberapa jam terakhir, untuk menurunkan harga Madrid ingin memasukkan Brahim Diaz dalam kesepakatan. Saat ini, sang gelandang sedang dalam masa peminjaman di AC Milan.
Namun, kabar tersebut dibantah oleh Fabrizio Romano. Ia menegaskan jika tawaran ofisial Madrid sudah mencapai 100 juta euro termasuk bonus.
"Brahim Diaz tidak akan menjadi bagian dalam negosiasi antara Real Madrid dan Borussia Dortmund," tulis Fabrizio Romano di Twitter.
Sementara itu, AC Milan dikabarkan ingin mendapatkan Brahim Diaz secara permanen. Pembicaraan dengan Madrid akan ditingkatkan ketika musim ini berakhir.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Atletico vs Real Madrid: Derby Madrid Merebutkan Tiket Final
Berkat Saran dari Eks Pelatih Real Madrid, Endrick Yakin Tinggalkan Los Blancos
Cetak Hat-trick untuk Real Madrid, Gonzalo Garcia Menyamai Rekor Ruud Van Nistelrooy