Keampuhan Resep Guardiola untuk Taklukkan Old Trafford
BolaSkor.com - Reputasi Old Trafford sebagai tempat yang angker untuk para lawan Manchester United tak berarti di mata Pep Guardiola. Manajer Manchester City itu seolah punya resep ampuh untuk berjaya di sana.
Guardiola kembali membuktikan keampuhannya saat Manchester City bertandang ke Old Trafford pada lanjutan Premier League 2021-2022, Sabtu (6/11) kemarin. The Citizens sukses menaklukkan Manchester United dengan skor 2-0.
Kemenangan itu diraih dengan cara yang sangat meyakinkan. Manchester United yang didukung suporter setianya praktis tak bisa berbuat banyak.
Baca Juga:
Deretan Fakta Menarik yang Menegaskan Dominasi Man City di Old Trafford
Hasil tersebut juga mempertegas kedigdayaan Guardiola di Old Trafford. Ia kini tercatat sudah empat kali membawa Manchester City menang di sana pada ajang Premier League.
Catatan tersebut merupakan yang terbanyak diraih sebuah tim. Manchester City-nya Guardiola sejajar dengan Arsenal dan Tottenham Hotspur.
"Di Old Trafford, kami membuat penampilan bagus berkali-kali. Kami menang lebih banyak di sini daripada di stadion Etihad (kandang Man City)," kata Guardiola usai pertandingan.
"Itu adalah kemenangan yang pantas dan tiga poin lagi. Komitmen dan fakta bahwa kami memainkan permainan yang sangat bagus dari awal hingga akhir."
Guardiola tampaknya tahu betul cara membungkam Manchester United di kandangnya. Permainan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan praktis tak bisa berkembang menghadapi taktik juru taktik berkebangsaan Spanyol tersebut.
"Cara terbaik untuk membungkam Old Trafford adalah dengan menguasai bola dan kami mampu melakukannya. Kami memainkan permainan yang sangat bagus," tegasnya.
6.514
Berita Terkait
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat